Iklan

Satgas Pangan Polda Jambi Lakukan Pengecekan Stok dan Harga Cabe hingga Daging dan Telur Ayam di Pasar Tradisional

warta pembaruan
11 April 2025 | 4:45 PM WIB Last Updated 2025-04-11T09:45:45Z


KOTA JAMBI, Wartapembaruan.co.id
- Kepolisian Daerah (Polda) Jambi melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Subdit I Indagsi melakukan pengecekan terhadap stok dan harga Cabe Merah, Cabe Hijau, Cabe Rawit, Bawang Putih, Bawang Merah, Minyak Kita, Beras SPHP, Daging Beku, Daging Segar dan Telur Ayam Ras pasca hari Raya Idul Fitri 1446 H. 

Pengecekan dilakukan oleh Satgas Pangan Polda Jambi di Pasar Tradisional Angso Duo pada Jum'at, 11 April 2025.

Dirreskrimsus Polda Jambi Kombes Pol Dr Bambang Yugo Pamungkas melalui Kasubdit I Indagsi AKBP Hernawan Rizky mengatakan pengecekan dilakukan memastikan bahwa stok cukup dan harga stabil pasca Lebaran Idul Fitri 1446 H.

“ Kita memastikan bahwa harga cabai, bawang, daging dan telur ayam di pasar tradisional stabil,” ujarnya.

Untuk pengecekan hari ini harga Cabe Merah Rp. 50.000.- s/d Rp. 55.000.- /Kg, Cabe Hijau Rp. 20.000.- s/d Rp. 24.000.- /Kg, Cabe Rawit Rp. 20.000.-  s/d Rp. 26.000.- /Kg, Cabe Geprek Rp. 90.000.- s/d Rp. 100.000.- /Kg, Bawang Merah Rp. 42.000.- s/d Rp. 44.000.- /Kg, Bawang Putih Rp. 36.000.- s/d Rp. 38.000.- /Kg, Minyak Kita Rp. 15.700.- /liter, Beras SPHP Rp. 63.000.-/Karung Kemasan 5 Kg, Telur Ayam Rp. 1.500.- s/d Rp. 1.900.- /Per Butir, Daging ayam : Rp. 28.000. s/d Rp. 30.000. /Kg, Daging beku Rp. 100.000. s/d Rp. 125.000. /Kg dan Daging Segar Rp. 140.000 /Kg.

“Berdasakan Hasil Pengecekan bahwa Cabe Merah, Cabe Hijau, Cabe Rawit, Cabe Geprek, Bawang Merah, Bawang Putih, Minyak Kita, Beras SPHP, Telur Ayam Ras, Daging Beku dan Daging Segar jumlah stock dalam keadaan aman dan harga masih stabil pasca hari raya Idul fitri 1446 H,” pungkasnya. (**)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Satgas Pangan Polda Jambi Lakukan Pengecekan Stok dan Harga Cabe hingga Daging dan Telur Ayam di Pasar Tradisional

Trending Now

Iklan