Jakarta, Wartapembaruan.co.id
– Dalam suasana hangat silaturahmi Halal Bihalal yang berlangsung di salah satu kedai kopi di kawasan Jakarta Timur, vokalis Abad 19 Ahmad Choky didampingi salah satu personil, Donsky Wahyu menyampaikan kabar menggembirakan kepada wartawan, pada Rabu (16/4) dirinya mengumumkan, bahwa band Abad 19 akan menggelar konser perdana mereka di Alun-alun Kota Tangerang Selatan pada 19 April 2025 mendatang.
"Alhamdulillah, di momen Halal Bihalal ini kami ingin berbagi kabar baik. Abad 19 akan tampil untuk pertama kalinya secara resmi di Tangerang Selatan," ujar Donsky dengan penuh semangat.
Band Abad 19, yang dikenal sebagai "anak buah Ahmad Dhani", digawangi oleh lima personel: Donsky Wahyu, Ahmad Choky, Aip Muhammad, Ricky, dan Arif. Usai konser perdana, band ini telah menjadwalkan konser kedua yang akan digelar di Palembang pada bulan Juni 2025, bekerja sama dengan event organizer Adinata Project.
Tak hanya fokus pada panggung, Abad 19 juga tengah mempersiapkan peluncuran album perdana mereka bertajuk Bukan Jagoan. Lagu andalan dalam album ini, Bukan Jagoan, diciptakan oleh Aip Muhammad. Yang menarik, lirik lagu ini menyisipkan judul-judul lagu legendaris dari Dewa 19 seperti Madu Tiga, Roman Picisan, Selir Hati, Cemburu, dan Arjuna.
"Ini bentuk penghormatan kami terhadap karya-karya Dewa 19 yang menginspirasi kami sejak awal," tambah Choky.
Album Bukan Jagoan akan segera tersedia di berbagai platform musik digital Indonesia. Bagi para penggemar musik Indonesia, penampilan Abad 19 patut untuk dinantikan.