Iklan

Dit Binmas Polda Jambi Gencarkan Penyuluhan di Sekolah, AKBP Dr. Dadang : “Kalian Harapan Bangsa, Jangan Tergoda Narkoba”

warta pembaruan
24 April 2025 | 2:38 PM WIB Last Updated 2025-04-24T07:38:32Z


Muaro Jambi, Wartapembaruan.co.id
– Upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar terus digencarkan oleh Kepolisian Daerah Jambi. 

Kali ini, Subdit Bintibsos Dit Binmas Polda Jambi menyapa siswa-siswi SMAN 17 Muaro Jambi lewat kegiatan penyuluhan dan cooling system bertema “Pelajar Bersih, Jauh dari Narkoba.”

Kegiatan yang berlangsung penuh kehangatan ini dihadiri oleh Kasubdit Bintibsos Ditbinmas Polda Jambi, AKBP Dr. Dadang D Karyanto, M.H., M.Pd, bersama staf Ditbinmas. 

Penyuluhan ini tidak hanya membahas bahaya narkoba, tapi juga isu-isu penting lainnya seperti judi online, perdagangan orang, Geng Motor dikalangan pelajar, dan Disiplin berlalu lintas bagi Pelajar.

Dalam sambutannya, AKBP Dr. Dadang D Karyanto, M.H., M.Pd,  mengajak para siswa untuk menjadi generasi yang berani berkata “tidak” terhadap narkoba.

“Kalian adalah harapan bangsa. Jangan biarkan masa depan kalian dirusak oleh narkoba atau pergaulan bebas. Pilihlah teman yang positif, jaga nama baik keluarga, dan jadilah kebanggaan lingkungan,” pesannya dengan penuh empati.

Lebih lanjut, AKBP Dr. Dadang D Karyanto, M.H., M.Pd, memaparkan bahwa pencegahan narkoba harus dimulai sejak dini, melalui pendekatan pendidikan dan pembinaan karakter, serta peran keluarga dan lingkungan sekitar.

“Pencegahan itu ada di tangan kita semua. Kalian bukan hanya pelajar, tapi juga pelopor perubahan. Jadilah pengawas bagi diri sendiri dan teman-teman kalian,” tambahnya.

Dengan mengedepankan edukasi dan pendekatan humanis, Dit Binmas Polda Jambi berharap para pelajar dapat menjadi agen perubahan yang membawa pesan positif di tengah masyarakat.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara kepolisian, sekolah, dan siswa adalah kunci utama menciptakan lingkungan yang aman dan bebas dari narkoba. (**)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dit Binmas Polda Jambi Gencarkan Penyuluhan di Sekolah, AKBP Dr. Dadang : “Kalian Harapan Bangsa, Jangan Tergoda Narkoba”

Trending Now

Iklan