Iklan

Cak Lontong : Keterbukaan Informasi Publik Bukan Hanya Soal Sistem, Tapi Soal Mindset

warta pembaruan
25 April 2025 | 12:52 PM WIB Last Updated 2025-04-25T05:52:26Z



JAKARTA, Wartapembaruan.co.id
– Komedian senior Cak Lontong menjadi narasumber dalam acara peluncuran Coaching Clinic Keterbukaan Informasi Publik yang digelar Komisi Informasi Provinsi DKI Jakarta di Jakarta Creative Hub, Kamis (24/4/2025). 

Tak hanya menghibur, Cak Lontong juga menyampaikan pandangan serius tentang pentingnya keterbukaan informasi publik di Indonesia.

Dalam sesi pemaparannya, Cak Lontong menekankan bahwa keterbukaan informasi bukan semata-mata soal membangun sistem, tetapi tentang membangun pola pikir (mindset) yang terbuka dari badan publik. 

“Keterbukaan informasi itu sebenarnya masalah mindset. Sistem itu hanya mendukung. Kalau sistemnya bagus tapi mindset-nya belum siap terbuka, ya tetap akan terhambat,” tegasnya.

Senada, Wakil Ketua KI DKI Jakarta Luqman Hakim Arifin mengatakan, juga menegaskan pentingnya pola pikir dalam mengelola layanan informasi publik. 

“Benar sekali yang dikatakan Cak Lontong. Keterbukaan Informasi Publik ini soal mindset. Kalau mindset-nya terbuka, maka yang dirahasiakan oleh badan publik itu hanya sebagian kecil. Tapi kalau mindset-nya tertutup seperti pada masa Orde Baru, maka informasi yang dibuka hanya sedikit,” ujarnya.

Luqman menambahkan, kegiatan Coaching Clinic yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi ini merupakan sebuah bentuk ijtihad atau upaya sungguh-sungguh, bukan hanya untuk memperbaiki tata kelola layanan informasi publik, tetapi juga untuk membangun pola pikir dan kesadaran akan pentingnya keterbukaan informasi publik.

“Jadi coaching clinic ini adalah ijtihad Kami, Komisi Informasi DKI Jakarta, untuk memperbaiki tata kelola layanan informasi publik badan publik sekaligus membangun mindset tadi,” tutur Luqman.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Cak Lontong : Keterbukaan Informasi Publik Bukan Hanya Soal Sistem, Tapi Soal Mindset

Trending Now

Iklan