Jakarta, Wartapembaruan.co.id -- Prabowo-Gibran.Wakil ketua umum Relawan BaraJP (Barisan Relawan Jokowi Presiden ) meminta para menteri dan pimpinan lembaga negara untuk focus pada agenda program pemerintahan Prabowo-Gibran dan jangan membuat gerakan tambahan yang dapat membuat kegaduhan politik. Hal ini disampaikan David Pajung sebagai pimpinan salah satu relawan Prabowo-Gibran. BaraJP adalah organ relawan Jokowi yang berjuang memenangkan pasangan Prabowo-ibran dalam Pilpres 2024 yang lalu.
David menegaskan bahwa memasuki 1 bulan masa pemerintahan Kabinet Merah Putih yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto & Wapres Gibran Rakabuming Raka, rakyat tengah menanti gebrakan 100 hari awal dari masing-masing menteri dan wakil menteri dan para pejabat lembaga negara yang diangkat Presiden Prabowo Subianto. Tak ada waktu untuk berleha-leha apalagi jika membuat
kegaduhan. Presiden Prabowo sudah memilah dan memilih para pembantunya yang dianggap mumpuni untuk merealisasikan janji-janji Prabowo-Gibran yang pernah di sampaikan dalam masa kampanye yang lalu. Olehnya itu saatnya para pembantu Presiden membuktikan kapasitas dan kemampuan mereka.
Sebagai salah satu mantan TKN (Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran), David Pajung yang juga jebolan Lemhannas RI angkatan 64 ini menghimbau agar dalam 100 hari menjabat setiap menteri dapat menunjukkan kinerja yang memuaskan sebagai bagian dari pertanggunjawaban moril dan pertanggungjawaban politik kepada Presiden Prabowo dan teristimewa pertanggungjawaban kepada rakyat Indonesia yang tengah menanti gebrakan besar yang out of the box dari kabinet Merah Putih Pimpinan Presiden Prabowo.
Menurut David, sekitar 400 lebih organisasi relawan Prabowo-Gibran dan relawan Jokowi akan menjadi instrument kontrol dan menilai kinerja para menteri, wakil menteri dan para pejabat pimpinan lembaga negara yang mendapat amanah dari Presiden Prabowo dan Wapres Gibran . Jika ada pejabat yang menyimpang dan membuat kegaduhan politik apa lagi insubordinasi menyimpang dari Visi dan Misi
Prabowo-Gibran maka kami sebagai relawan akan meminta kepada Presiden Prabowo untuk melakukan evaluasi dan menindak tegas para pembantu Presiden yang keluar dari jalur dan rell yang sudah di amanatkan oleh Presiden Prabowo dan wapres Gibran. Selain berperan sebagai Presure group, seluruh organ relawan pemenangan Prabowo-Gibran juga secara kolektif selalu siap bergerak membantu mensukseskan program-program yang telah dicanangkan oleh Presiden Prabowo antara lain : makan bergizi gratis, kemandirian pangan, pemberantasan stanting, hilirisasi dan berbagai program ungulan
Prabowo-Gibran yang diyakini akan mampu mewejudkan pencapaian Indonesia emas tahun 2045.
Kami akan menjadi mata dan telinga dari Presiden Prabowo dan Wapres Gibran untuk memastikan bahwa visi-misi Prabowo-Gibran diterjemahkan secara benar dilapangan oleh seluruh stakeholder pemerintah, dan pada sisi lain kami akan memainkan peran perpanjangan tangan di grass root untuk mendengan dan menyerap aspirasi dan keluhan masyarakat ditingkat bawah untuk kami komunikasikan
kepada bapak Presiden dan wakil Presiden. Dengan cara ini maka kehadiran kami sebagai organ
relawan Prabowo-Gibran akan menjadi mitra Presiden dan Kabinet Merah Putih sekaligus menjadi
sahabat dan pendamping masyarakat diakar rumput dalam mewujudkan kesejahteraan dan kemajuan
Indonesia yang terukur dan realistis tutup David yang juga sebagai pendiri oranisasi Relawan Aliansi Alumni Aktivis KelompoCipayung untuk Prabowo-Gibran (ALL CIPAYUNG).