Kuala Tungal, Wartapembaruan.co.id – Personel Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara Polda Jambi menggelar aksi peduli ekosistem laut dengan kegiatan Transplantasi terumbu karang di perairan pantai Kuala tungkal Kabupaten Tanjab Barat.
Transplantasi terumbu karang adalah cara perbanyakan koloni karang dengan memindahkan potongan terumbu karang hidup ke lokasi lain. Kegiatan ini menjadi bukti nyata kepedulian Polairud terhadap kelestarian lingkungan laut dan ekosistem bawah air.
Aksi yang digelar oleh personel Ditpolairud Polda Jambi ini dilakukan secara serentak oleh Polairud seluruh Indonesia dan dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT ke 74 Polairud tahun 2024.
Kegiatan Transplantasi terumbu karang ini dipimpin langsung oleh Direktur Polairud Polda Jambi Kombes Pol Agus Tri Waluyo beserta Personel, dan Tim Selam Ditpolairud Polda Jambi dan diilaksanakan di perairan Kuala Tungkal Kab. Tanjab Barat, Sebanyak 300 bibit terumbu karang yang di transplantasi oleh personel Ditpolairud Polda Jambi.
Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol Agus Tri Waluyo mengatakan “ Kegiatan ini merupakan wujud aksi Kepedulian kami dalam menjaga keberlanjutan sumber daya laut, dengan adanya kegiatan ini kami berharap dapat membantu memulihkan ekosistem laut” Ujarnya.