Iklan

Setelah 53 Tahun Dimakamkan, Jenazah Kardinal Gregorio Pietro XV Agagianian Tetap Utuh Seperti Orang Sedang Tidur

warta pembaruan
17 September 2024 | 1:40 PM WIB Last Updated 2024-09-17T06:40:56Z

Setelah 53 Tahun Dimakamkan, Jenazah Kardinal Gregorio Pietro XV Agagianian Tetap Utuh Seperti Orang Sedang Tidur

Roma, Wartapembaruan.co.id
-- Makam Kardinal Gregorio Pietro XV Agagianian, yang wafat pada tahun 1971, baru-baru ini dibuka di Roma. Hasil yang mengejutkan muncul, jenazah Uskup Agung yang wafat pada usia 76 tahun tersebut ditemukan dalam kondisi utuh, seolah-olah baru saja tidur siang. Penemuan ini menjadi perhatian dunia Katolik dan menimbulkan berbagai spekulasi mengenai kemungkinan kanonisasi Kardinal Agagianian.

Kardinal Agagianian adalah Patriark Gereja Katolik Armenia dan seorang tokoh penting di Vatikan. Ia menjabat sebagai Patriark dari 1937 hingga 1962, dan memainkan peran krusial dalam hubungan Gereja Katolik dengan berbagai tradisi Kristen lainnya. Kehidupan dan pengabdiannya membawa pengaruh besar bagi banyak orang.

Pada 12 September 2024, jenazah Kardinal yang masih utuh tersebut dipindahkan dari Roma untuk disemayamkan di Beirut, Lebanon, sebagai bagian dari prosesi penghormatan yang dihadiri oleh ribuan umat Katolik dan pemimpin agama. Pemindahan ini menjadi momen refleksi atas warisannya yang mendalam.

Penemuan jenazah yang masih terjaga dalam kondisi baik setelah 53 tahun dimakamkan itu dianggap sebagai pertanda istimewa, yang memunculkan harapan bahwa Kardinal Agagianian mungkin akan dinyatakan sebagai santo dalam waktu dekat.


Sumber : askara.co

Editor: Theo Agoy

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Setelah 53 Tahun Dimakamkan, Jenazah Kardinal Gregorio Pietro XV Agagianian Tetap Utuh Seperti Orang Sedang Tidur

Trending Now

Iklan