Rohul, Wartapembaruan.co.id - Kecintaan para pendukung pasangan Balon Bupati dan Wakil Bupati Anton ST MM dan H. Syafarudin Poti SH MM, Kamis (29/08) tampak ikhlas dan tulus.
Meski ditengah teriknya panas matahari, massa pendukung ini rela berjalan kaki mengiringi perjalanan pasangan Anton-Poti untuk melakukan pendaftaran ke kantor KPU Kabapaten Rokan Hulu, Kamis 29/08).
Dan para pendukung juga rela menunggu selesainya proses pendaftaran yang berlangsung sekitar dua jam. Mereka rela menanti hingga pendaftaran selesai dan mengantarkan kembali dari kantor KPU tersebut.
Pasangan Anton-Poti tampak percaya diri dan terus menebar senyum saat menuju ke Kantor KPU seraya melambaikan tangann pada warga yang menanti disepanjang perjalanan.
Usai pendaftaran pasangan ini menyempatkan diri berbaur dengan massa yang tumpah ruah menantinya di Taman Kota Pasir Pangaraian.
“Dari lubuk hati yang paling dalam, saya bersama Syafaruddin Poti mengucapkan terima kasih yang sebesarnya-besarnya kepada para penukungnya yang tak henti-hentinya meneriakkan,”Hidup Anton-poti,”.
Anton juga minta para pendukungnya agar tetap bersemangat berjuang untuk bertekad memenangkan dirinya dan Poti, demi masa depan Rohul yang lebih cemerlang.
Selanjutnya mantan Bupati Rohul Suparman meyakini pasangan Anton-Poti untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Rohul pada tanggal 27 November 2024 mendatang.
Dirinya mengakui sudah melihat rekam jejak seluruh calon yang maju pada Pilkada 2024. "Saya melihat hanya pasangan Anton-Poti yang memiliki pengalaman untuk membangun Rohul kedepan.
Bakal calon Bupati Dan Wakil Bupati Anton ST MM dan H. Syafarudin Poti SH MM diusung oleh Partai Indonesia Perjuangan (PDIP,),Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai! Hati Nurani Rakyat (Hanura) , Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Ummat dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN).
Pasangan Bakal Calon Bupati Dan Wakil Bupati Anton ST MM dan H. Syafarudin Poti SH MM dihantarkan sekaligus didaftarkan oleh Koalisi "Bersama Membangun Negeri" Yang di pimpin oleh Novli Wanda Ade Putra ST M. Si dari Partai Gerindra dan Sekretaris Sukrial Halomoan dari Partai Bulan bintang serta Bendahara Hj. Sumiartini dari Partai PDI-Perjuangan, (affan)