KALIMANTAN TIMUR, Wartapembaruan.co.id - Bupati Bengkalis Kasmarni ikuti Rapat Koordinasi bersama Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Selasa, 13 Agustus 2024.
Rapat tersebut, diikuti oleh seluruh Gubernur, Bupati dan Walikota se-Indonesia, yang mana dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia K. H. Ma’ruf Amin, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tito Karnavian, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Pratikno, dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, serta Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni.
Sebelum memasuki Istana Garuda, terlebih dahulu, para Gubernur beserta Bupati/Walikota berkeliling melihat situasi dan kondisi IKN, yang sedang dalam tahap pembangunan.
Setelahnya, para Gubernur, Bupati dan Walikota menggunakan Mobil Buggy menuju Istana Garuda.
Dalam pengarahannya, Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo menyampaikan tiga hal pokok, yakni mengenai pembangunan IKN, Inflasi, dan Pilkada Serentak 2024.
Terkait pembangunan IKN, Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo menerangkan bahwa IKN merupakan contoh kota yang dibangun dengan rencana dan konsep untuk masa depan berupa Kota Hutan (forest city). Selain itu, Ibu Kota Negara Indonesia yang hari ini juga dikonsep sebagai kota cerdas (smart city) yang seluruh aktifitasnya ditopang oleh teknologi.
“Disini juga sampai saat ini, 100 persen sudah menggunakan energi hijau, 100 persen. Nanti kalau ini sudah dimulai beroperasi, semua kendaraannya harus juga menggunakan kendaraan listrik,” ucap Presiden.
Terkait hal tersebut, Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo meminta para Bupati/Walikota untuk mengonsep daerahnya dengan konsep kota masa depan yang ramah lingkungan, sehat, dan nyaman ditinggali.
“Saya yakin setiap Daerah sudah memiliki kemampuan dalam merealisasikan hal tersebut, jikalaupun tidak, maka bisa menggunakan skema investasi,” ujarnya.
Kemudian terkait inflasi, Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo memberikan apresiasi kepada seluruh Kepala Daerah yang telah berkontribusi dalam menjaga tingkat inflasi di Indonesia.
“Saat ini kita pada posisi 2,13 persen. Namun demikian, seluruh Kepala Daerah tetap harus menjaga daya beli masyarakat, ya dengan merealisasikan APBD secepatnya,” ujarnya.
Kemudian tentang, pelaksanaan Pilkada serentak, Presiden Joko Widodo meminta Kepala Daerah, untuk menyelesaikan masalah pelaksanaan Pilkada di wilayahnya masing-masing.
“Segera selesaikan masalah anggaran untuk Pilkada ini. Dan terkait pengamanan, jangan lupa terus dikordinasikan bersama Forkopimda di Daerahnya masing-masing,” ucapnya.
Bupati Bengkalis sangat kagum dengan pembangunan IKN tersebut. Menurutnya pembangunan tersebut sudah menggunakan teknologi yang sangat canggih serta menerapkan pembangunan berbasis Go-Green (Ramah Lingkungan), jadi ekosistem lingkungannya juga bagus,” ujar Kasmarni.
Selanjutnya, mungkin Pembangunan seperti ini dapat kita terapkan di Kabupaten Bengkalis, yang mana seperti sekarang ini, Pemerintah Kabupaten Bengkalis juga sudah menerapkan pembangunan Jalan Lingkar Barat, berwawasan lingkungan, dalam artian adanya keharmonisan dengan alam.
“Kedepan kita harapkan pembangunan seperti ini dapat kita lanjutkan dan diterapkan terhadap pembangunan lainnya,” ucapnya.
Selain itu, terkait inflasi di Kabupaten Bengkalis, Pemerintah terus memonitoring pengendalian inflasi di daerah. Setiap bulannya Pemerintah Kabupaten Bengkalis mengadakan rapat internal terhadap persoalan ini, dengan harapan dapat mengevaluasi Indeks Perkembangan Harga disetiap wilayah, guna memantau perkembangan perekonomian yang berkesinambungan.
Lalu terkait Penganggaran Pilkada serentak, Pemerintah Kabupaten Bengkalis siap untuk mendukung Pilkada serentak tahun 2024 ini.
“Tentunya kita juga akan terus berkoordinasi dengan Forkopimda terkait dengan pengamanan Pilkada serentak 2024 ini,” ucapnya.
Ikut mendampingi Bupati Bengkalis dalam kegiatan tersebut, Kabag Umum Setda Bengkalis Kevin Rafizariandi, Kabag Prokopim Setda Bengkalis Syafrizal, Kasubbag Protokol Bagian Prokopim Setda Bengkalis Yoandre Dwi Syahputra. #DISKOMINFOTIK