Tungkal, Wartapembaruan.co.id ~ Beredar kabar seorang nelayan berinisial M mendapatkan Narkotika berjenis Sabu-sabu di tengah perairan laut Kuala Tungkal. Masyarakat resah, minta kasus ini diusut sampai tuntas, Sabtu 24/08/2024.
Dari penelusuran tim media, M ini berdomisili di kelurahan Tungkal II kecamatan Tungkal Ilir Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Setelah di cek dan dilakukan wawancara kepada masyarakat di sekitaran rumah M ini, masyarakat membenarkan atas kejadian tersebut.
Salah satu tetangga M ini yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan memang kejadian tersebut sempat heboh di lorong/kampung ini, kami tau kejadian ini karna ibu dari M ini mendadak punya banyak uang yang di tunjukannya di ketetangga disini, sampai terbeli Rumah, Motor, Emas 1 kantong dan satu tas uang yang di pamerkan ibu korban ini kepada tetangga disini.
"Memang mayoritas nelayan disini banyak yang tau, bahwa ditengah laut di perairan kuala tungkal itu ada tempat untuk menyimpan barang haram tersebut yang disembunyikan dan si M ini sempat mengajak teman nya juga untuk melancarkan aksinya mengambil barang tersebut, tetapi temanya tidak mau karna takut dan tidak mau keluarganya makan dari uang yang tidak halal.
Dari keterangan masyarakat bahwa barang yang ada di tengah laut itu diduga dimiliki oleh salah satu penguasa di kuala tungkal yang berinisial JN, karna kemarin juga sempat polisi datang kerumah si M ini sepertinya untuk melakukan pemeriksaan, karna si pelaku M ini juga setelah dari kejadian tersebut dia langsung melarikan diri entah kemana.
Dari kejadian tersebut kami masyarakat disini jadi resah karna takut akan terjadi sesuatu, kami berharap dari pihak kepolisian dapat mengusut tuntas kejadian ini.
Kapolres Tanjug Jabung AKBP Agung Basuki saat di konfirmasi menanggapi, terima kasih atas infonya, saya perintahkan kasat barkoba untuk tindak tegas pelaku dan oknum anggota polri yang terlibat, serunya.
"Nanti setelah kami tindak baru silahkan di ekspose, kalau sekarang di ekspose nanti TSK dan oknum akan kabur, silahkan koordinasi dengan kasat narkoba, jawab kapolres.
Saat di tanya kira-kira kapan mau di tindak pak kapolres, silahkan Koordinasi dengan Kasat narkoba mas segera kita akan tindak, tutup kapolres.
Kasat narkoba polres tanjabbar, Epy Koto saat dikonfirmasi terkait dengan adanya dugaan penyimpanan barang haram di perairan Tanjung Jabung Barat, kasat mengatakan Akan saya dalami dulu bg informasi dari abang Terimakasih.
Saya lagi berusaha mengumpulkan informasi bg , abang mohon bersabar, tentu nya kalau dapat informasi akan saya sampaikan juga ke bapak Kapolres terkait apa hasil yg kami dapatkan, tutur Kasat.
Saat di tanya dugaan kapal JN yang membawa barang haram tersebut, Kasat bungkam, sampai berita ini diturunkan tim media belum mendapatkan informasi baik terkait penindakan yang akan dilaksanakan dari kapolres dan kasat Narkoba terkait Hal yang diatas.
(Tim)