Iklan

Kebersamaan Berbagi di Bulan Ramadhan Bersama Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Rambutan

warta pembaruan
04 April 2024 | 11:07 PM WIB Last Updated 2024-04-04T16:07:04Z


Jakarta, Wartapembaruan.co.id
- Bertepatan pada Bulan Suci Ramadhan, Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Rambutan mengadakan buka bersama dan pemberian santunan kepada anak-anak yatim piatu di Parkiran Pujasera Terminal Kampung Rambutan Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (3/4/2024).

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh dengan berkah dan juga penuh ampunan, berdasarkan hadits riwayat Ibnu Majah “Ramadhan itulah bulan yang Allah memfardlukan atas kamu berpuasa didalamnya dan aku telah mensyari’atkan untukmu ibadah malamnya maka barang siapa berpuasa di bulan Ramadhan dan beribadah di malam harinya karena iman dan mengharap akan Allah, maka keluarlah ia dari dosa-dosanya seperti seorang bayi yang dikeluarkan dari rahim ibunya”.


Acara buka bersama sekaligus pemberian santunan kepada anak-anak yatim piatu merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan pada Bulan Suci Ramadhan agar kita dapat saling berbagi dan juga bersama merasakan kenikmatan yang Allah SWT berikan kepada kita.

Sebelum berbuka puasa dilaksanakan, para panitia dan anak-anak yatim piatu mendengarkan Tausiyah Ramadhan yang disampaikan oleh Ustad Eman untuk memahami makna dan manfaat dari puasa itu sendiri, serta doa bersama.


Bayu Ketua KPJ Rambutan menyampaikan "Bahwa acara buka bersama ini untuk mempererat hubungan silaturahmi bersama para ulama, tokoh masyarakat sekaligus menghadirkan anak-anak-anak yatim piatu untuk bersama-sama mengambil hikmah keagungan Bulan Suci Ramadhan untuk saling berbagi."

"Walaupun acara ini sangat sederhana tapi dapat memberikan keberkahan pada seluruh teman-teman Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Rambutan dan bisa memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya masyarakat sekitar Terminal Kampung Rambutan," tutupnya. (Barat Doblang)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kebersamaan Berbagi di Bulan Ramadhan Bersama Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Rambutan

Trending Now

Iklan