Iklan

Polres Sarolangun Peduli, AKBP Budi Prasetya Turun Langsung Evakuasi Warga dan Berikan Bantuan Sembako

14 Januari 2024 | 6:13 PM WIB Last Updated 2024-01-14T11:13:42Z


Sarolangun, Wartapembaruan.co.id
- Dampak banjir yang terjadi di beberapa Wilayah Kabupaten yang ada di Provinsi Jambi turut terjadi di Kabupaten Sarolangun, Minggu 14/01/23

Usai serah terima jabatan dan pisah sambut sebagai Kapolres Sarolangun dari AKBP Imam Rachman kepada AKBP Budi Prasetya, Kapolres Sarolangun yang baru gerak cepat turun langsung membantu masyarakat yang terdampak banjir di Kabupaten Sarolangun. 

Orang nomor satu di Jajaran Polres Sarolangun tersebut terjun langsung membantu masyarakat untuk mengevakuasi warga terdampak banjir dengan menggunakan perahu karet milik Polres Sarolangun.

Tidak hanya membantu mengevakuasi warga, Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya turut membantu masyarakat mendorong mobil truk mogok yang melintasi banjir di wilayah Kabupaten Sarolangun. 

Saat dikonfirmasi, AKBP Budi Prasetya menyebutkan bahwa ini merupakan kepedulian Polri khususnya Polres Sarolangun dalam gerak cepat membantu masyarakat yang terdampak banjir.

" Selain mengevakuasi warga, barang-barang milik warga yang rumahnya terendam, kita Personil Polres Sarolangun turut mengevakuasi warga yang sakit," ungkapnya. 

Tidak hanya itu saja, kepedulian Polres Sarolangun turut memberikan bantuan sembako di posko pengungsian, hingga membagikan makanan kepada masyarakat yang terdampak banjir dan warga yang masih bertahan di rumahnya. 

" Kita berikan makanan langsung seperti nasi bungkus, dan sembako seperti Beras, Mie instan, dan minyak sayur, " pungkasnya. 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polres Sarolangun Peduli, AKBP Budi Prasetya Turun Langsung Evakuasi Warga dan Berikan Bantuan Sembako

Trending Now

Iklan