Iklan

Atasi Pengangguran di Banten, Disnakertrans Optimalkan BLK

warta pembaruan
07 Oktober 2023 | 10:31 AM WIB Last Updated 2023-10-07T03:31:02Z


Serang, Wartapembaruan.co.id
- Dinas Ketenagakerjaan dan Transmirgasi (Disnakertrans) Banten mengoptimalkan pelatihan tenaga kerja di Balai Latihan Kerja (BLK) dalam upaya mengatasi pengangguran di Banten.

Kepala Disnakertrans Banten Septo Kalnadi mengatakan, pihaknya mempunyai pusat BLK di Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan. BLK itu pada tahun 2023 ini sudah menghasilkan empat angkatan kerja.

“Setiap tahun kita selalu membuka pelatihan kerja di BLK, tahun ini saja kita sudah hasilkan empat angkatan kerja yang mana setiap angkatannya itu ada 200 peserta lebih,” ungkap Septo, Jumat (6/10/2023).

Menurut Septo, angka pengangguran di Banten masih sangat tinggi yakni mencapai 68 ribu orang, yang disebabkan oleh beberapa faktor salah satunya, kurangnya kualitas sumber daya manusia (SDM) yang dibutuhkan oleh perusahaan.

Untuk itu, pihaknya melalui BLK ini terus membuka pelatihan kerja berbagai bidang keahlian setiap tahunnya. “Setiap tahun kita selalu membuka pelatihan untuk berbagai bidang seperti menjahit, make up, dan barista. Dan alhamdulillah setiap tahun pesertanya dua kali lipat dari kuota, sehingga daftar tunggunya selalu ada,” ujarnya.

Septo menambahkan, tingkat pengangguran juga dipengaruhi oleh perolehan investasi yang masuk ke Banten. Sebab, setiap investasi yang masuk nantinya akan menyerap tenaga kerja lokal.

Pihaknya selalu menekankan kepada para investor untuk memprioritaskan warga lokal agar dapat bekerja dibandingkan tenaga kerja asing.

“Kita berharap investasi yang masuk ke Banten ini bisa meningkat secara signifikan, karena dari sekian rupiah investasi yang masuk itu ada tenaga kerja yang dipekerjakan,” pungkas Septo Kalnadi. (Azwar)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Atasi Pengangguran di Banten, Disnakertrans Optimalkan BLK

Trending Now

Iklan