Iklan

Pj Gubernur Jabar Bey Lantik Bambang Tirtoyuliono Jadi Pj Wali Kota Bandung

warta pembaruan
23 September 2023 | 4:14 PM WIB Last Updated 2023-09-23T09:14:17Z


Bandung, Wartapembaruan.co.id
- Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin melantik Bambang Tirtoyuliono, menjadi Pj Wali Kota Bandung, di Gedung Sate Bandung, Rabu (20/9/2023).

Selain melantik Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono, Bey juga meantik 5 (lima) kepala daerah lainnya. Di antaranya Pj Wali Kota Bekasi, Gani Muhammad; Pj Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji; Pj Bupati Bandung Barat, Arsan Latif; Pj Bupati Sumedang, Herman Suyatman; dan Pj Bupati Purwakarta, Benny Irwan.

Prosesi pelantikan diawali dengan pengucapan sumpah jabatan dan pelantikan penjabat Wali Kota Bandung, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara sumpah jabatan dan pakta integritas dan pemasangan tanda pangkat, penyematan tanda jabatan dan penyerahan Keputusan Menteri Dalam Negeri.

Dalam sambutannya, Bey mengatakan, tugas besar penjabat Wali Kota dan Bupati adalah memastikan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 berjalan lancar. Selain itu, memastikan netralitas dari ASN, TNI dan Polri.

"Saudara-saudara semua harus dapat menjamin bahwa Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman lancar dan damai baik pemilihan legislatif pemilihan presiden maupun Pilkada serentak serta pastikan netralitas dari ASN, TNI, dan Polri," kata Bey.

Tantangan selanjutnya, menurut Bey, terkait stunting dan pengendalian inflasi serat pengendalian harga kebutuhan pokok. Tak hanya itu, isu ketahanan pangan dan stabilitas ekonomi dan sosial menjelang Pemilu juga menjadi perhatian.

"Kita juga harus memberi perhatian terkait stunting, kemudian juga tugas-tugas mengendalikan inflasi pengendalikan harga kebutuhan pokok dan juga adanya ancaman kekeringan yang melanda beberapa daerah. Kita harus juga menjamin kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi dan dapat diakses dengan mudah untuk menjaga stabilitas ekonomi dan sosial menjelang pemilu," ujar Bey.

Bey juga secara khusus memberikan pesan kepada Pj Wali Kota Bandung untuk bersama fokus dalam penyelesaian permasalahan sampah. "Khusus Kota Bandung dan kabupaten Bandung Barat mohon diperhatikan masalah sampah karena kita saat ini sedang darurat sampah," pesan Bey.

Bey juga berpesan agar para Penjabat Wali Kota dan Bupati untuk selalu turun ke masyarakat dan mendengarkan keluhannya. Termasuk menjalin kemitraan yang aktif dengan DPRD, Forkopimda dan stakeholder lainnya.

"Ini untuk memastikan bahwa kebutuhan masyarakat terpenuhi baik melalui tatap muka langsung atau melalui media sosial perhatikan kebutuhan dan keluhan mereka. Jangan sampai kita tidak mendengarkan apa yang diperlukan oleh mereka," ucap Bey.

Bey berharap, Penjabat yang telah dilantik dapat memimpin pemerintahan daerah dan bersama menyelesaikan berbagai tantangan yang ada di daerah.

"Kehadiran para penjabat walikota dan bupati diharapkan saudara dapat pemimpin pelaksanaan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan dan kebijakan yang ditetapkan bersama dengan DPRD," pungkas Bey.

Sebagai informasi, Bambang Tirtoyuliono, yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (DBMPR) Provinsi Jabar sejak 2021, resmi ditunjuk Menteri Dalam Negeri sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri (Kepmendagri) Nomor 100.2.1.3-3740 Tahun 2023 tentang Penetapan Penjabat Wali Kota Bandung Provinsi Jawa Barat Tanggal 7 September 2023. (Azwar)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pj Gubernur Jabar Bey Lantik Bambang Tirtoyuliono Jadi Pj Wali Kota Bandung

Trending Now

Iklan