Iklan

Klarifikasi Temuan LHP BPK, Asmudin : Sudah Dilakukan Pengembalian Dan Kita Tingkatkan Kinerja Ke Depan

warta pembaruan
08 September 2023 | 12:08 PM WIB Last Updated 2023-09-08T05:08:35Z


Rokan Hulu, Wartapembaruan.co.id
- Terkait berita yang sempat mencuat beberapa saat yang lalu terkait temuan LHP BPK Provinsi Riau tentang pengembalian honorarium bendahara penyusun Laporan Keuangan (LK) dana BOS Tahun 2022 ternyata sudah mendapat respon dari Tim BOS Kabupaten Rohul.

Berita yang sempat menjadi polemik terkait pengembalian insentif bendahara karena kurang nya koordinasi yang dilakukan juga telah dilakukan evaluasi untuk peningkatan kinerja sosialisasi oleh Ketua Tim BOS Kabupaten Rohul yang baru.

Lewat konfirmasi yang dilakukan oleh awak media, Kamis (7/9), kepada Ketua Tim BOS Kabupaten Rohul, Alreza Ahyu, SE, MSi, Ak, mengatakan bahwa temuan LHP BPK Provinsi Riau tersebut terjadi pada tahun 2022.

"Perlu diketahui, temuan tersebut terjadi sebelum saya masuk menjadi Ketua Tim BOS Rohul", sebut Reza, sapaan akrabnya. Namun begitu, Reza mengatakan temuan tersebut menurut sepengetahuan beliau sudah selesai pengembalian nya ke kas BOS, sebagaimana rekomendasi yang ada dalam LHP BPK RI.

"Sepengetahuan saya itu hanya masalah honorarium bendahara, sudah clear pengembalian semuanya", tambah Sekretaris Disdikpora Rohul ini. Ke depan, Pria yang terhitung baru empat bulan masuk ke Disdikpora Rohul ini mengatakan akan meningkatkan kinerja Tim BOS Kabupaten Rohul.

"Akan kita tingkatkan kinerja ke depan, agar sosialisasi nya tepat sesuai Juknis dan penyaluran dana BOS  tiap sekolah di Rohul sesuai aturan Permendikbud Nomor 2 Tahun 2022", terang Reza lagi.

Sementara itu, salah satu Tim BOS Kabupaten Rohul, Asmudin mengatakan hal senada terkait  pengembalian Honorarium bendahara penyusun Laporan Keuangan (LK) Tahun 2022."Soal pengembalian insentif, sudah ditindaklanjuti sesuai rekomendasi LHP BPK, sebut Asmudin.

Asmudin juga mengatakan sesuai planning, Tim BOS Kabupaten Rohul akan melakukan sosialisasi tentang penyusunan dan pelaksanaan dana BOS pada tiap SD dan SMP yang menjadi kewenangan Tim BOS Kabupaten Rohul.

"Betul, kalau tidak ada hambatan sesuai rencana sosialisasi akan kita laksanakan di bulan ini", tambah Asmudin. Dalam hal ini seluruh proses teknis, mulai dari pengajuan RKAS, realisasi anggaran sampai penyusunan laporan akan kembali dibahas dalam sosialisasi tersebut.

Terakhir Asmudin mengatakan bersama seluruh anggota Tim BOS Kabupaten Rohul, di bawah arahan Ketua Tim BOS Rohul, Alreza Ahyu akan semaksimal mungkin meminimalisir setiap kesalahan dan akan meningkatkan kinerja agar realisasi dan serapan anggaran dana BOS di tiap SD dan SMP se Kabupaten Rohul dapat tercapai maksimal.(Rahmat)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Klarifikasi Temuan LHP BPK, Asmudin : Sudah Dilakukan Pengembalian Dan Kita Tingkatkan Kinerja Ke Depan

Trending Now

Iklan