Iklan

Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Targetkan Menang Atas Palestina

warta pembaruan
14 Juni 2023 | 12:44 AM WIB Last Updated 2023-06-13T17:44:33Z


Jakarta, www.wartapembaruan.co.id
- Pelatih Timnas sepak bola Indonesia Shin Tae-yong menargetkan timnya menang atas Palestina, alasannya, anak asuhnya sudah melakukan persiapan cukup baik, meskipun beberapa pemain yang bermain di luar negeri terlambat datang ke Surabaya. Pertandingan dalam aganeda FIFA matchday melawan Palestina akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu malam (14/6/2023).

"Kami akan menampilkan performa terbaik dalam laga nanti. Indonesia akan bermain maksimal untuk meraih kemenangan, apalagi kami akan bermain di kandang dan didukung penonton," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers, Selasa (14/6/2023).

Pelatih timnas Indonesia asal Korea Selatan itu mengatakan bahwa Palestina adalah tim yang berkualitas dengan peringkat 93 FIFA, sedangkan Timnas Indonesia di posisi 149. Namun demikian, ia menyatakan tak gentar dengan kekuatan Palestina yang peringkatnya lebih tinggi dibanding Indonesia.

"Kami harus harus fokus dan mewaspadai setiap pergerakan pemain Palestina. Mereka adalah tim yang tangguh, tim yang bertenaga," katanya.

Shin Tae-yong menambahkan bahwa ia akan memainkan permainan menyerang saat melawan Palestina, dengan menerapkan permainan total football. Selain berupaya untuk meraih kemenangan, ia juga berharap pertandingan melawan Palestina bisa mengukur kekuatan dan kualitas timnya saat melawan tim dengan peringkat di atasnya, terutama untuk menyiapkan timnas menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Marc Klok dan Lilipaly

Untuk menghadapi Palestina, pelatih Shin Tae-yong diperkirakan akan mengandalkan dua pemain naturalisasi asal Belanda, Marc Klok dan Stefano Lilipaly di barisan gelandang. Keduanya selalu menjadi andalan Shin Tae-yong dalam pertandingan terakhir timnas melawan Burundi. Kemungkinan Shin Tae-yong akan menerapkan pola permainan dengan tiga bek sejajar, yaitu formasi 3-5-2 atau 3-4-3.  

Syahrul Trisna diperkirakan akan menjadi andalan Indonesia untuk menjaga gawang, dengan tiga bek sejajar akan diisi Fachruddin Aryanto, Elkan Baggott dan Rizky Ridho. Fachruddin dipasang karena Jordi Amat diperkirakan belum pulih dari cederanya, dan ia dipersiapkan untuk menghadapi Argentina pada 19 Juni 2023 mendatang.

Kemudian di lini tengah, Marc Klok yang akan menjadi gelandang box-to-box, diperkirakan akan didukung oleh gelandang bertahan Rachmat Irianto, sedangkan Marselino Ferdinan yang lebih agresif akan menempati posisi gelandang serang. Sedangkan di bek sayap kanan, kemungkinan akan diisi Yakob Sayuri, hal ini karena Sandy Walsh masih cedera dan Asnawi Mangkualam baru bergabung dengan pelatnas. Kemudian bek sayap kiri akan diisi Edo Febriansyah untuk menggantikan Pratama Arhan dan Shayne Pattynama yang juga baru bergabung dengan tim.

Kemungkinan Jordi Amat, Shayne Pattynama, Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam akan dimasukkan di babak kedua sebagai persiapan dan pemanasan untuk menghadapi Argentina pada 19 Juni mendatang.

Sedangkan di lini serang, striker akan ditempati Dendy Sulistiawan, dengan dukungan second-striker Stefano Lilipaly. Dua pemain muda naturalisasi, yaitu Ivar Jenner dan Rafael Struick sangat mungkin akan diturunkan di akhir babak kedua untuk menjalani debutnya bersama timnas Indonesia.

Prediksi susunan timnas Indonesia menghadapi Palestina: (3-5-2): Syahrul Trisna; Fachruddin Aryanto, Elkan Baggott, Rizky Ridho; Yakob Sayuri, Edo Febriansyah, Rachmat Irianto, Marc Klok, Marselino Ferdinan; Stefano Lilipaly, Dendy Sulistyawan. (ys_soel)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Targetkan Menang Atas Palestina

Trending Now

Iklan