Iklan

Sertijab, Deputi Kartiko Ungkap Kesan Mendalam Selama Bertugas di BP2MI

warta pembaruan
28 Juni 2023 | 3:50 PM WIB Last Updated 2023-06-28T08:50:30Z


Jakarta, Wartapembaruan.co.id
- Setelah tepat dua tahun sepuluh bulan mengabdi di Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Deputi Bidang Penempatan dan Pelindungan Kawasan Eropa dan Timur Tengah, Irjen Pol. Achmad Kartiko, akan kembali ke instansi asal, Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

“Saya merasa terhormat dan terima kasih telah diberikan kesempatan untuk bekerja di BP2MI, berkolaborasi dengan rekan-rakan sekalian dalam memberikan pelindungan terhadap pekerja migran”, ucap Kartiko, dalam acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan penyerahan Memorandum Akhir Tugas Deputi Bidang Penempatan dan Pelindungan Kawasan Eropa dan Timur Tengah BP2MI, di Aula Abdurrahman Wahid, Kantor Pusat BP2MI, Jakarta, Selasa (27/6/2023).

Di samping dengan penegak hukum, Kartiko melanjutkan, BP2MI harus terus meningkatkan sinergitas dengan stakeholder lain khususnya dalam mengungkap kasus dan memberikan pelindungan terhadap Pekerja Migran Indonesia.

“Saya bangga melihat bagaimana kita terus bekerja keras untuk melindungi pekerja migran dan berinovasi dalam melakukannya. Pengalaman ini akan saya bawa di dalam penempatan penugasan yang baru. Saya yakin dengan dedikasi dan keberanian rekan-rekan, BP2MI akan semakin eksis dan terus berkontribusi melindungi Pekerja Migran Indonesia”, ucap Kartiko.

Sementara itu, Kepala BP2MI, Benny Rhamdani, dalam sambutannya mengungkapkan pesan dan kesan berharga selama mengabdi bersama Kartiko.

“Pengalaman yang paling berharga, saat kasus meninggalnya 11 orang anak bangsa yang hampir diberangkatkan ke Johor Baru. Waktu itu saya menugaskan beliau memimpin tim untuk melakukan investigasi menyeluruh dan menjadikan hasil investasi itu sebagai pintu masuk membongkar kejahatan TPPO. Hasilnya menarik, kita saat itu pertama bisa menunjuk hidung oknum-oknum yang terlibat," ungkap Benny.

Melalui hasil investigasi tersebut, menurut Benny, proses pemberantasan sindikat penempatan ilegal Pekerja Migran Indonesia menjadi semakin baik. “Artinya masuknya Pak Kartiko dan teman-teman dari jajaran Polri semakin memperkuat koordinasi dan kerja sama BP2MI dengan Mabes Polri, Polda, dan Polres di daerah”, ujar Benny.

Benny pun berharap, spirit pengabdiannya dapat ditularkan kepada jajaran anggota kepolisian yang masih tetap bekerja di lingkungan BP2MI. “Terima kasih banyak kepada Pak Kartiko yang telah memberikan pengabdian dan memperkuat sinergitas dan koordinasi BP2MI dengan institusi kepolisian. Selamat bertugas di Kepolisian RI untuk jabatan yang baru”, pungkas Benny. (Humas BP2MI/Azwar)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sertijab, Deputi Kartiko Ungkap Kesan Mendalam Selama Bertugas di BP2MI

Trending Now

Iklan