Iklan

BP3MI DKI Jakarta Lakukan Sosialisasi di SMK Sari Farma

warta pembaruan
01 Juni 2023 | 10:47 PM WIB Last Updated 2023-06-01T15:47:54Z


Jakarta, Wartapembaruan.co.id
- Balai Pelayanan Penempatan dan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) DKI Jakarta, berkolaborasi dengan Direktorat Penempatan Non Pemerintah Kawasan Asia dan Afrika, kembali mensosialisasikan migrasi aman dan pelindungan bagi Pekerja Migran Indonesia di SMK Sari Farma, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat, Senin (29/5).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindaklanjut pelaksanaan program Jejak Perintis yang sempat digaungkan Direktorat Pemetaan dan Harmonisasi 2, BP2MI, sebelum terdapat perombakan struktur organisasi.

Pertemuan membahas mengenai prosedur pemberangkatan Pekerja Migran Indonesia secara prosedural, sehingga aman dari mulai persiapan keberangkatan hingga nantinya kembali lagi ke tanah air. Bahasan mengenai proses pemberangkatan Pekerja Migran Indonesia dijelaskan pada Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2019 tentang Tata Cara Penempatan Pekerja Migran Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Pengantar Kerja Ahli Muda, Adhitya Himawan, memberikan pemaparan, penjelasan serta diskusi terkait peluang kerja ke luar negeri terutama untuk program program Specified Skill Worker (SSW) ke Jepang. Pemaparan peluang kerja yang menjadi tujuan bagi pekerja di bidang kesehatan, jenis pekerjaan dan jumlah pendapatan yang bisa diperoleh Pekerja Migran Indonesia yang bekerja kesana.

“SMK Sari Farma berhasil pecah telor dengan lulusannya diterima bekerja di Jepang untuk durasi kontrak lima tahun setelah beberapa kali sebelumnya telah berhasil mendorong lulusannya untuk program magang.” papar. Adhitya Himawan,

Kepala BP3MI DKI Jakarta, Kombes Polisi, Hotma Victor Sihombing, menjelaskan, pentingnya sosialisasi ini untuk mendorong penempatan Pekerja Migran Indonesia tetap dilakukan sesuai rambu-rambu yang berlaku. Ini perlu dilakukan secara periodik dan berkelanjutan, utamanya dikaitkan dengan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (5P) dilingkup SMK.

"Kebekerjaan dalam 5P dapat diisi dengan sosialisasi pelung kerja dan migrasi aman sehingga dapat menjadi informasi awal penyiapan alternatif bekerja malanjutkan dan wirausaha bagi lulusan SMK kelak,” jelas Hotma.

Untuk diketahui, SMK Sari Farma merupakan Sekolah Menengah Kejuruan di Kota Depok yang berdiri sejak Tahun 2009. Pada sekolah ini terdapat Kompetensi Keahlian Farmasi Klinis dan Komunitas.

SMK Sari Farma telah meluluskan lebih dari 500 alumni untuk kompetensi keahlian dan telah banyak yang terserap di dunia kerja baik di apotek, rumah sakit, klinik, industri farmasi, industri kosmetika maupun di industri lainnya  bahkan beberapa lulusan telah mampu bekerja hingga di luar negeri yakni Jepang. Sebagian kecil lainnya melanjutkan kuliah diploma 3 (D-3) dan Strata 1 (S-1) di berbagai Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta, serta banyak juga siswa yang bekerja sambil kuliah.

Turut hadir dalam pertemuan, Kepala Sekolah SMK Sari Farma, Afrian Setyowati, Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah SMK Kota Depok, M. H. Syafruddin Qomar, Ketua Bursa Kerja Khusus SMK Kota Depok, Dessy Nurmalasari, dan Pengantar Kerja Ahli Madya, Farid Ma’ruf. (Humas BP2MI/Azwar)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • BP3MI DKI Jakarta Lakukan Sosialisasi di SMK Sari Farma

Trending Now

Iklan