Iklan

Tingkatkan Kemudahan Layanan, PLN UP3 Pontianak Laksanakan Program Same Day One Day Service

warta pembaruan
05 Maret 2023 | 7:15 PM WIB Last Updated 2023-03-05T12:15:53Z


Pontianak Kalbar, Wartapembaruan.co.id
-- Dalam rangka meningkatkan kemudahan pelayanan kepada pelanggan khususnya untuk layanan penambahan daya listrik, pada 2 Maret 2023 PLN UP3 Pontianak laksanakan program layanan Same Day Service dan One Day Service, yakni layanan penyalaan daya baru pada hari yang sama setelah pelanggan menyelesaikan pembayaran atau dinyalakan pada keesokan harinya.

Sugianto (46), pemilik usaha meubel di Jalan Husein Hamzah, Kecamatan Pontianak Barat, menjelaskan kepada media *5 Maret 2023* bawah layanan same day service_ PLN sangat membantu usaha yang sedang dijalankannya.

Menurutnya, proses administrasinya terbilang cepat dan tidak bertele-tele, biaya yang dikeluarkan cukup jelas dan transparan, tanpa dikenakan biaya tambahan lainnya.

"Saya berterima kasih kepada PLN atas pelayanan yang telah diberikan. Ini pengalaman yang luar biasa. Saya sudah bisa menikmati saya listrik yang baru dihari yang sama setelah proses pembayaran saya lakukan," ujar Sugianto.

Hal senada juga diungkap Mirtha (39), pemilik usaha roti dan kue di Jalan Gusti Hamzah, Pontianak. Dalam sehari dirinya memproduksi ratusan roti dan kue.

"Permintaan roti dan kue terus meningkat, saya harus menambah peralatan produksi serba listrik agar produksi lebih cepat dan praktis. 

Layanan same day service PLN sangat memuaskan. Tak perlu menunggu lama, dalam sehari saya sudah bisa nikmati daya listrik yang baru, produksi pun semakin lancar," tutur Mirtha.

Sementara itu, Manager PLN UP3 Pontianak, Syaiful Azhari Siregar, mengatakan bahwa pelaksanaan program Same Day Service dan One Day Service ini merupakan wujud komitmen PLN untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan yang cepat, mudah, transparan, dan berintegritas.

"Program same day service dan One day Service dapat membantu masyarakat yang membutuhkan daya listrik lebih sesuai dengan kebutuhan, khususnya bagi para pelaku usaha. Percepatan waktu penyalaan untuk proses penambahan daya tentunya dengan mempertimbangkan sisi teknis di lokasi persil pelanggan dan administrasi di PLN," ujar Syaiful.

Dikatakannya, jika tidak ada kendala di persil pelanggan seperti penambahan atau perluasan jaringan, penggantian trafo, dan lain-lain, maka program same day - one day service dapat dilakukan.

Proses perubahan daya listrik untuk pelanggan Tegangan Menengah (TM) dilakukan perubahan CT (Current Transformer) dan PT (Potential Transformer) dan MCCB (Moulded Case Circuit Breaker), sementara untuk pelanggan Tegangan Rendah (TR) cukup hanya diganti MCB (Miniature Circuit Breaker) saja.

"Kami berharap percepatan layanan yang kami berikan lewat same day  one day service dapat membantu dan mendukung seluruh aktivitas masyarakat khususnya para pelaku usaha, agar dapat meningkatkan produktivitas usaha yang dijalankan," pungkas Syaiful.

Sumber:Biro Humas PLN

Jn98
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tingkatkan Kemudahan Layanan, PLN UP3 Pontianak Laksanakan Program Same Day One Day Service

Trending Now

Iklan