Wartapembaruan.co.id, Jambi - Helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan mengalami masalah dan harus mendarat darurat di Desa Tamia, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023) siang.
Kecelakaan helikopter ini tidak menelan korban jiwa namun demikian, menurut informasi yang beredar Kapolda Jambi mengalami patah tangan dan anggota lain mengalami luka-luka yang cukup berat.
Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Jambi Andi Susanta mengatakan, selain Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, di dalam helikopter jenis Bell 412 SP dengan nomor Registrasi P-3001 itu terdapat penumpang lain yakni ajudan Kapolda, Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudhistira, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Michael Mumbunan, dan Korpspripim Kompol A Yani. Sedangkan kru heli tersebut adalah AKP Ali H, AKP Amos F, dan Aipda Susilo.
"Kita dapatkan informasi bahwa Kapolda Jambi berangkat dari Kota Jambi menuju Kota Sungai Penuh dalam rangka kunjungan kerja menggunakan helikopter jenis Super Bell 412 SP dengan nomor P-3001, Kapolda Jambi beserta rombongan itu mengangkasa pada pukul 09.25 WIB dari Bandara Sultan Thaha Jambi," ujar Andi
Andi menambahkan, rencananya rombongan akan mendarat di Bandara Depati Parbo. Bandara ini adalah bandar udara perintis yang terletak di Desa Hiang Tinggi, Kecamatan Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci, Jambi.
"Diperjalanan helikopter mengalami masalah sehingga harus mendarat darurat di Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci, Minggu (19/2/2023).
Pada pukul 11.02 WIB, Posko Polda Jambi mendapat laporan dari kru bahwa helikopter Bell 412 SP diperkirakan jatuh di titik koordinat S20 9’3.53” E1010 42’ 12.63” tepatnya Desa Tamiai Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci," jelasnya
Tak hanya itu, Andi juga menjelaskan Muara Emat adalah sebuah desa yang berada di ujung Kabupaten Kerinci ini diapit oleh Taman Nasional Kerinci Seblat. Sebagian besar wilayahnya berupa perbukitan dan terletak di jalan raya Kerinci-Bangko. Wilayah desa ini dilalui oleh Batang Merangin.
"Informasi dari Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto menegaskan bahwa malam ini proses evakuasi kecelakaan helikopter yang mengangkut Kapolda Jambi terus berlanjut. Untuk evakuasi melalui darat, malam ini terus berlanjut. Sedangkan yang dari udara dilanjutkan besok pagi," katanya, Minggu (19/2/2023).
Guna melakukan pertolongan terhadap korban helikopter yang mendarat darurat di sebuah Hutan Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023), Polda Jambi mengirimkan dokter dan sejumlah tim medis.
"Senkom Rescuer Jambi akan menerjunkan 7 personil terbaik untuk membantu evakuasi bersama Brimob dan Basarnas, malam ini personil sudah persiapan membawa logistik, obat-obatan P3K dan alat komunikasi. Personil Senkom Rescue berasal dari anggota Senkom Kerinci yang sudah menguasai medan tempat kecelakaan dan sudah terlatih baik fisik dan skillnya," papar Andi
Lanjut Andi, Rombongan dipimpin oleh Koordinator Senkom Rescue Ngatimin, kita doakan rombongan Kapolda diberi kesehatan dan keselamatan dan bisa dievakuasi secepatnya, juga para petugas dan relawan selalu diberi kesehatan dan perlindungan Alloh SWT.
"Berdasarkan informasi yang diperoleh, untuk mencapai lokasi kejadian jika berjalan kaki bisa mencapai dua hari dan Polda Jambi juga telah membuka posko terpadu di Bandara Sultan Thaha lama terkait upaya evakuasi terhadap Kapolda dan rombongan," pungkas Andi
(M Rasyid)