Jambi, Wartapembaruan.co.id -- Pascapendaratan darurat helikopter yang membawa rombongan Kapolda Jambi di kawasan hutan, menurut informasi, sejumlah penumpang terluka. Kabarnya, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono mengalami patah tangan kanan.Pendaratan darurat itu berlangsung di Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023).
Informasinya, Irjen Pol Rusdi Hartono bersama rombongan berencana menuju Kabupaten Kerinci. Sesuai jadwal, mereka melakukan kunjungan ke Kerinci untuk meresmikan gedung baru SPKT Polres Kerinci, Minggu (19/2/2023).
Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto menyebutkan, helikopter Polri tersebut berjenis Super Bell 3001. “Tujuan Kapolda Jambi ke Kerinci untuk melakukan kunjungan kerja dan meresmikan gedung baru SPKT Polres Kerinci,” tutur Kombes Mulia.
Ada pun penumpang Helikopter yang mendampingi Kapolda Jambi yakni Dirreskrimum Polda Jambi, Kombes Pol Andri Ananta Yudistira, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol Michael Mumbunan, Koorspri Kompol Ayani dan ADC.
Kronologis kejadiannya, Minggu (19/2/2023) pukul 09.25 WIB Kapolda Jambi beserta rombongan terbang dari Kota Jambi menuju Kota Sungai Penuh. Tujuannya melaksanakan kunjungan kerja dan peresmian Kantor SPKT Polres Kerinci. Sekaligus untuk pengamanan kunjungan mantan Wapres RI Dr Drs HM Jusuf Kalla di Kerinci.
Pada pukul 11.02 Posko Polda Jambi mendapat laporan dari kru Heli Bell 412 SP Reg. P-3001 bahwa mereka mendarat darurat di Desa Tamiai Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci. Belum ketahuan apa penyebab pendaratan darutan tersebut.
Kondisi penumpang saat itu umumnya dalam keadaan selamat. Hanya saja Kapolda Jambi dalam kondisi patah tangan kanan.
Selanjutnya, personel Batalyon B Sat Brimob Polda Jambi, Polres Kerinci, dan Polres Merangin pun segera ‘turun’ ke Lokasi pendaratan darurat. Polda Jambi juga mengirim tim medis ke lokasi untuk melakukan pertolongan pertama. Selanjutnya berkoordinasi dengan PT WKS meminjam Heli Bell 412 EP untuk melakukan evakuasi melalui jalur udara.
berbagai sumber