Iklan

Direktur Lemkapi Beri Apresiasi kepada Polda Jambi.

16 Februari 2023 | 3:40 PM WIB Last Updated 2023-02-16T08:40:26Z


Wartapembaruan.co.id, Jambi ~ Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi)  Edi Hasibuan memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Polda Jambi.

Disampaikan oleh Dr. Edi Hasibuan bahwa Lemkapi mengikuti setiap pergerakan Polda Jambi dengan berbagai kegiatan dan terobosan dalam pendekatan dengan Masyarakat salah satu contoh kegiatan Jum'at Curhat.

" Kami sangat bangga melihat Polda Jambi dan Jajarannya, kami sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan Polda Jambi dalam meningkatkan kinerjanya dan menunjukan keseriusannya dalam menjalani program Jum'at Curhat." Ungkpanya saat mengikuti GO Bulanan Polda Jambi 

Lebih lanjut dikatakannya penghargaan dan apresiasi atas kinerja yang ia berikan merupakan sebuah dedikasi dan segala upaya terbaik yang telah dilakukan oleh Polda Jambi dan polres jajaran dalam mengelola dan menjaga situasi kamtibmas.

" Pertahankan Polda Jambi untuk terus konsistensi memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat dan terus tingkatkan juga kinerja yang baik, prestasi baru dan rasa kecintaan masyarakat dengan Polri. Yang sangat penting saat ini adalah bagaimana merespon cepat keluhan keluhan masyarakat dan memberikan informasi kepada Masyarakat." Pesan Ketua Lemkapi 

Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartono beserta jajaran berterimakasih atas apresiasi yang diberikan oleh ketua LEMKAPI terhadap Polda Jambi. Dirinya siap untuk terus memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat Jambi.

" Apresiasi yang diberikan oleh ketua LEMKAPI tersebut tentunya semakin menambah semangat Polda Jambi untuk selalu melayani masyarakat Jambi dengan baik. Kita tentunya tidak boleh berpuas diri dengan pujian yang telah diberikan, harus lebih baik lagi dengan tetap memegang kepercayaan masyarakat terhadap Polri. " Ucap Kapolda Jambi.


#poldajambi

#kapoldajambi

#irjenpolrusdihartono

#rusdihartono

#jambi

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Direktur Lemkapi Beri Apresiasi kepada Polda Jambi.

Trending Now

Iklan