Medan, Wartapembaruan.co.id -- Rutan Perempuan Kelas IIA Medan dan seluruh UPT Pemasyarakatan Se-Indonesia mengikuti Pembentukan Agen Informasi dan Publikasi Pemasyarakatan: Launching Grand Strategy Komunikasi Humas Pemasyarakatan sekaligus Penetapan dan Pelatihan 50 UPT Percontohan Manajemen Krisis Komunikasi Pemasyarakatan secara Zoom.Kegiatan ini dilaksanakan, Rabu (09/11/2022) mulai pukul 08.00 WIB s/d selesai, diikuti secara Virtual oleh Karutan Perempuan Medan, Ema Puspita, Kasubsi Pengelolaan, Dahlia Murni beserta tim humas.
Diawali arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga yang menjelaskan alasan diadakan kegiatan ini adalah upaya Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dan jajaran dalam membangun citra positif kepada masyarakat sekaligus pelatihan manajemen krisis komunikasi Pemasyarakatan. Dilanjutkan dengan launching "Grand Strategy Komunikasi Humas Pemasyarakatan" yang diresmikan langsung oleh Dirjenpas.
Pembentukan Grand Strategy Komunikasi Humas Pemasyarakatan, salah satunya melalui Manajemen Krisis Komunikasi dinilai sebagai langkah yang tepat untuk tumbuhkan stigma dan citra positif Pemasyarakatan di mata publik.
Sementara, Sekretaris Ditjenpas, Heni Yuwono mengatakan, hal ini dibutuhkan sebagai reaksi tepat dalam penyediaan layanan informasi yang baik kepada masyarakat terkait kinerja Pemasyarakatan. Terlebih saat menghadapi krisis yang bisa kapan saja bisa terjadi dalam ranah penyelenggaraan sistem Pemasyarakatan.
Penyampaian informasi yang tepat, cepat serta dapat dipertanggung jawabkan menjadi solusi jitu kinerja dapat diterima dengan baik dan mendapat respon positif dari publik.(red)