Kuburaya,Kalbar, Wartapembaruan.co.id --- Guna memberi pemahaman kepada personel Polres Kubu Raya agar tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran yang dapat menurunkan citra Polri serta memberikan kepercayaan kepada pimpinan lebih baik maka Polres kubu Raya melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis (Binteknis) bersama Direktorat Tahanan Dan Barang Bukti (Dit Tahti) Polda Kalbar yang dilaksanakan di aula Polres kubu Raya pada hari Jumat (2 September 2022).
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Dir Tahti Polda Kalbar, AKBP Wawan Tri Kartika,S.I.K.M., Kapolres Kubu Raya yang diwakili Wakapolres Kubu Raya, Kompol Shandy W.G. Suawa,S.p,S.I.K,M.H., para Pejabat Utama (PJU) Polres Kubu Raya dan personel Polres Kubu Raya.
Kapolres Kubu raya , yang dalam hal ini di wakili Wakapolres Kubu raya Kompol Shandy W.G. Suawa,S.p,S.I.K,M.H., mengucapkan terima kasih atas kedatangan Dir Tahti dan rombongan dan permohonan maaf dari Kapolres Kubu Raya karena tidak bisa hadir karena ada kegiatan Vicon. Sabtu 3/9.
“Selamat datang kepada Dir Tahti dan rombongan dan mohon maaf karena Kapolres Kubu Raya tidak bisa hadir karena ada kegiatan Vicon”, ucap Wakapolres.
Sementara itu dalam sambutan Kapolda Kalbar melalui Dir Tahti, AKBP Wawan Tri Kartika,S.I.K.M mengatakan, sebagai anggota Polri jangan sampai melakukan pelanggaran sekecil apapun walaupun kepada tahanan dan barang bukti yang di tangani Tahti.
Kapolda Kalbar juga menyampaikan jangan sampai tahanan melebihi kapasitas, tidak ada barang bukti yang hilang, sering melakukan razia di ruang tahanan agar tahanan tidak ada yang membawa barang-barang terlarang.
“Pengawalan tahanan harus sesui dengan aturan, tahanan, barang bukti dan administrasi agar selalu di jaga sebaik mungkin,” tutup AKBP Wawan.
Sumber : Humas Polres Kubu Raya