Kendari, Wartapembaruan.co.id -- KPU Provinsi Sulawesi Tenggara meraih penghargaan Peringkat I kategori Perencanaan Logistik Pemilu Tahun 2024 dalam kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Tahapan Logistik Serentak Tahun 2024 yang di selenggarakan oleh KPU Republik Indonesia di Bogor Tanggal 27 s/d 30 September 2022, penghargaan tersebut diterima langsung oleh Sekretaris KPU Provinsi Sulawesi Tenggara H. Syafruddin, beliau mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Ketua dan Anggota KPU Provinsi Sulawesi Tenggara, Kepala Bagian, Kepala Sub Bagian dan jajaran Staf PNS dan PPNPN KPU Provinsi Sulawesi Tenggara atas semangat dan kinerjanya dalam melaksanakan tugas tugas yang diberikan oleh pimpinan, sehingga KPU Provinsi Sulawesi Tenggara memperoleh penghargaan Peringkat I kategori Perencanaan Logistik Pemilu Tahun 2024.
"Prestasi ini adalah wujud dari kerja keras seluruh staf dibawah pembinaan arahan serta bimbingan ketua dan seluruh komisioner serta dalam pengendalian sekretaris KPU Provinsi Sulawesi Tenggara, Selanjutnya diharapakn agar Prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi bidang lain untuk meraih keberhasilan yang sama dalam penilaian pimpinan kita di KPU Pusat" Tambah Syafruddin.
Lebih jauh Syafruddin mengingatkan bahwa keberhasilan ini baru dalam tataran perencanaan yg harus dibuktikan dalam pelaksanaan pengadaan logistik saat pelaksanaan tahapan Pemilu Tahun 2024.