Iklan

Sukses Formasi 77 HUT RI, Danlanud Rsn Berikan Apresiasi Kepada Penerbang F-16

warta pembaruan
18 Agustus 2022 | 8:08 PM WIB Last Updated 2022-08-18T13:08:51Z


Pekanbaru, Wartapembaruan.co.id -- Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ian Fuady berikan apresiasi dan ucapan selamat saat menyambut kedatangan para penerbang pesawat tempur F-16 dari Skadud 16 Wing 6 Lanud Rsn, dibawah pimpinan Komandan Wing Udara 6 Lanud Rsn Kolonel Pnb Bagus Haryadi B, Danskadud 16 Letkol Pnb Bambang Aulia Yudistira, dan tim flypast lainnya, tempat di Shalter Skadud 16 Wing Udara 6 Lanud Rsn, Kamis (18/8/22).


Apresiasi dan ucapan selamat  karena 9 pesawat dan para penerbang dari Skadud 16 telah  berhasil dan sukses dalam melaksanakan misi flypast oleh tim Garuda Flight dan Nusantara Flight dalam bentuk formasi 77 di atas langit Istana Merdeka yang disaksikan langsung oleh Presiden RI Ir.Joko Widodo, para mentri, dan para Kepala Staf, serta para undangan lainnya dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2022, yang dilaksanakan di langit Istana Negara Presiden RI.

Saat kedatangan para penerbang, Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ian Fuady langsung menyambangi dan memberikan ucapan selamat kepada para penerbang.

"Ini merupakan sebuah prestasi dan pencapaian yang telah diukir, dimana para penerbang dari Skadud 16 Lanud Roesmin Nurjadin  telah mampu menunjukan dedikasinya kepada bangsa dan negara, serta  ikut berkontribusi positif di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, ini merupakan hadiah spesial buat bangsa  dan negara yang tercinta ini",ucap Ian Fuady.

Marsma TNI Ian Fuady mengatakan, alhamdulillah para penerbang F-16 yang telah memberikan performance terbaiknya yang bukan saja disaksikan oleh Pemerintah RI, tetapi juga bagi seluruh masyarakat Indonesia pada umumnya,  yang sangat antusias dan menyaksikan peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, karena peringatan kali ini berbeda dengan peringatan sebelumnya, akibat dari dampak dari penyebaran Covid-19.

"Ini adalah buah dari hasil kerja keras para penerbang F-16 dari Skadud 16 dan pendukung lainya yang telah menunjukan motivasi dan profesionalnya, mulai dari kesiapan latihan di Lanud Rsn, bergabung dengan Skadud 3 di Lanud Iswahyudi, dan sampai geladi di Halim Perdana Kusuma Jakarta, dan keberhasilan dan kesuksesan ini tidak lepas juga dari doa kita bersama sebagai insan TNI AU",ujar Danlanud Rsn Marsma TNI Ian Fuady.

"Perlu diketahui, bahwa para pahlawan kemerdekaan RI, mereka mengorbankan jiwa raga demi terwujudnya kemerdekaan dari para penjajah, namun di era kemerdekaan ini, kita sebagai anak bangsa mari kita isi  kemerdekaan ini dengan terus berlatih, kerja keras, loyalitas dan dedikasi yang yang tinggi, karena itu merupakan momentun pahlawan masa kini",ungkap peraih Adhi Makayasa 93.

Kemudian Marsma TNI Ian Fuady menambahkan, kedepan tugas kita bukanlah semakin ringan, tetapi akan semakin berat, oleh karena itu berikanlah yang terbaik buat bangsa Indonesia khususnya TNI Angkatan Udara, agar dalam menjalankan tugas lebih profesional, unggul, dan berhasil.

Turut hadir dalam penyambutan, Kadisops Letkol Pnb Asri Efendi Rangkuti, dan Kadislog Kolonel Tek Dody Kurniadi, S.E.

Juntak
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sukses Formasi 77 HUT RI, Danlanud Rsn Berikan Apresiasi Kepada Penerbang F-16

Trending Now

Iklan