Rohul, Wartapembaruan.co.id - Pembangunan Kantor Camat Ujung Batu, Kabupaten Rokan Hulu di targetkan akan rampung tahun ini. Sebab pembangunan untuk tahap pertama sudah selesai di tahun 2020.Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kabupaten Rohul Herry Islami, ST.,MT Melalui Kepala Bidang Cipta Karya, Taufik Kurniawan, ST,.MSI melalui Via WhatsApp, Kamis (11/8/2022).
Dikatakan Taufik, Kegiatan lanjutan pembangunan Kantor Camat Ujung Batu merupakan salah satu kegiatan prioritas yang dilaksanakan Dinas Perkim pada Tahun 2022.
Lebih lanjut dijelaskan Taufik, Pelaksanaan pembangunan Kantor Camat ini dikerjakan oleh CV. Hartamas Berkah Mandiri dan konsultan pengawas CV. Multy Deseko dengan nilai kontrak 1.536.293.426,9 dengan masa pelaksanaan 150 Hari Kelendar (5 Bulan) kita targetkan akan rampung di akhir tahun 2022 ini, ungkapnya.
“ Untuk pelaksanaan pekerjaan akan diusahakan meminimalisir gangguan terhadap lingkungan dan lalu lintas, dengan tetap memperhatikan penerapan sistem kesehatan dan keselamatan kerja (SMK3K).
Dengan selesainya nanti pembangunan Kantor Camat di ujung batu pada akhir tahun ini maka, banguan Kantor Camat segera bisa dipergunakan dan di fungsikan secara optimal untuk pelayanan masyarakat di wilayah kecamatan ujung batu. Dan bisa mendukung pencapaian visi dan misi pemerintah kecamatan ujung batu, ungkap Taufik. (Joh)