Wartapembaruan.co.id, Pekanbaru ~ Satuan Brimob Polda Riau sambut kedatangan personel muda bintara remaja lulusan SPN Polda Riau tahun 2022 sebanyak 30 personel yang dipimpin Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, S.I.K., yang diwakili oleh Kabag Ops Satbrimob Polda Riau Kompol Rivana Wahdi, A.mk di Mako Satbrimob Polda Riau
Rabu (27/07/2022)
Pembacaan Penempatan bintara remaja lulusan SPN Polda Riau gelombang pertama tahun 2022 dilaksanakan di Mapolda Riau pada saat setelah apel pagi, Satbrimob Polda Riau kembali mendapatkan Personel Bintara Remaja sebanyak 30 personel yang menjadi warga baru di Satuan Brimob Polda Riau yang akan mempertambahkan kekuatan Power On Hand Kapolda Riau
Bintara remaja angkatan 47 tersebut dilaksanakan lari bersama dari Mapolda Riau menuju Mako Brimob dan disambut langsung oleh seluruh personel Satbrimob Polda Riau dilanjutkan dengan apel penyambutan di halaman Mako Satbrimob Polda Riau
Turut hadir dalam pelaksanaan apel penyambutan tersebut Kabag Ops Satbrimob polda Riau, Kasubbagrenmin, Kasi Logistik, Wadanyon A Pelopor, Kasubbag Lat Ops, Kasi Yanma, Kasi Intel dan para perwira beserta seluruh personel
Dalam arahan Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, S.I.K., menyampaikan yang diwakili Kabag Ops Satbrimob Polda Riau Kompol Rivana Wahdi, A.mk mengatakan Selamat datang kepada bintara remaja angkatan 47 lulusan SPN Polda Riau tahun 2022 di Mako Satuan Brimob Polda Riau, tradisi penyambutan ini merupakan salah satu tradisi Brimob Riau menyambut warga baru dan ini merupakan cara untuk dapat menumbuhkan rasa kencintaan dan kebanggaan terhadap Brimob
Selain itu, ini juga dapat dimaknai sebagai wujud ketulusan Satuan Brimob Polda Riau dalam menerima bintara remaja untuk bergabung, Tanamkan semangat juang dalam menghadapi tugas-tugas kedepan karena nantinya akan menjadi tempat dinas sehari hari
(Juntak)