Iklan

Gubernur Riau H.Syamsuar Doakan dan Ikut Menghantar Keberangkatan Ibadah Haji Ketua PWNU Riau T.Rusli Ahmad

warta pembaruan
26 Juni 2022 | 6:32 PM WIB Last Updated 2022-06-26T11:38:40Z

Dok foto Gubernur Riau, T.Rusli Ahmad dan Prof DR H Alaidin Koto MA

PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id - Rencana keberangkatan ibadah haji T Rusli Ahmad SE MM yang pertama kalinya, dihantarkan oleh beberapa pihak yang mendukungnya.

Terpantau pada acara Silaturahmi dan Doa Memberangkatkan Ibadah Haji yang diadakan oleh T Rusli Ahmad SE MM, selaku Ketua Umum Santri Tani NU di kediamannya di RA Kopi Aren Agrowisata di jalan Sri Palas, pada Minggu (26/6/2022), dihadiri oleh Gubernur Riau, H Syamsuar.

Turut hadir Bupati Rohul, Bupati Walikota Dumai, As Intel Kejari Riau, Ketua MPC PP Inhu, Indra King, Ketua Mitra Sunda Riau, Eyang Surahmad, FKUB, Muspidawan, jajaran PWNU Riau, jajaran DPP Santri Tani NU, dan tokoh masyarakat Riau seperti Marjohan Yusuf, Syahril Abu Bakar dan tokoh masyarakat Riau lainnya.

Acara yang digelar tersebut, juga turut dihadiri oleh 50 anak yatim piatu untuk mendoakan keberangkatan T Rusli Ahmad.

Gubernur Riau juga mendoakan agar ibadah haji yang dijalani oleh T Rusli Ahmad, dapat  menghantarkan T Rusli Ahmad menjadi Haji yang amanah.

"Saya datang kesini sebagai kakanda dari T Rusli Ahmad, sekaligus juga sebagai Gubernur Riau yang turut mendoakan agar beliau dilindungi oleh Yang Maha Kuasa, diberi kesehatan dan selamat dalam perjalanan pergi dan kembali," ucap Gubri.

"Semoga ibadah yang dijalani oleh T Rusli Ahmad dapat menghantarkan beliau menjadi Haji yang amanah," tutup Syamsuar.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Gubernur Riau H.Syamsuar Doakan dan Ikut Menghantar Keberangkatan Ibadah Haji Ketua PWNU Riau T.Rusli Ahmad

Trending Now

Iklan