Iklan

Hasilkan Satu Ton, Pemdes Sontang Panen Perdana Madu Produk Unggulan

warta pembaruan
11 Mei 2022 | 10:56 AM WIB Last Updated 2022-05-11T03:56:08Z


Rohul, Wartapembaruan.co.id – Kepala Desa (Kades) Sontang melakukan Panen Perdana Madu produk unggulan Desa Sontang, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Selasa (10/5/2022).


Panen Madu kali ini, menghasilkan Satu Ton Dua Ratus yang langung dibeli Deddy Handoko (DH) dari Pekanbaru yang dikenal sebagai pengusaha kebun Kelapa Sawit, seharga Rp 30.000 Per Kg.



Lokasi sarang lebah Madu tersebut di Kebun Desa Sontang yang berukuran lahan seluas setengah Hektar dengan Pemiliknya Zulfahrianto, SE yang notabene Kepala Desa Sontang.

Menurut, Zulfahrianto yang juga Ketua KNPI Rohul kepada wartawan bahwa madu yang dijualnya sebanyak Satu Ton 200 adalah panen perdana.

“Terimakasih banyaklah, kita panen madu produk unggulan Sontang hari ini, kami bangga bahwa Bapak Deddy Handoko (DH) turun langsung melihat panen madu kami ini dan dibeli semuanya,” kata Zulfahrianto.


“Madu produk unggulan Pemerintah Desa Sontang akan dipanen 15 hari sekali,” pungkas Zulfahrianto yang jua Ketua Apdesi Rohul tersebut mengakhiri. (Crist)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hasilkan Satu Ton, Pemdes Sontang Panen Perdana Madu Produk Unggulan

Trending Now

Iklan