Iklan

Sekjen Kemnaker: PNS Merupakan Bagian Penting dari Pilar Pembangunan NKRI

warta pembaruan
15 Maret 2022 | 11:23 AM WIB Last Updated 2022-03-15T04:23:43Z


Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan, Anwar Sanusi, mengatakan, menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupakan bagian yang penting dari pilar pembangunan sebagai penjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Selain itu, untuk bisa menjadi PNS diperlukan proses panjang yang menuntut konsentrasi dan juga kemampuan untuk bisa lolos dari setiap tahapan seleksi.


"Proses seleksi ini sangat kompetitif dan tidak bisa diintervensi oleh siapapun, karena semuanya dilakukan secara terbuka," kata Anwar Sanusi, melalui Siaran Pers Biro Humas Kemnaker, Selasa (15/3/2022).


Menurut Anwar Sanusi, para CPNS yang sudah menjadi PNS adalah orang-orang terpilih yang memiliki peluang untuk meraih masa depan lebih baik. "Gunakan peluang ini dengan sebaik baiknya. Kita sebagai PNS mendapatkan tugas untuk memberikan pengabdian yang harus  dilakukan," ujar Anwar.

Anwar Sanusi menambahkan, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat menjadi bagian penting untuk mewujudkan tugas-tugas pemerintahan. "Terus tingkatkan kemampuan agar bisa bekerja dengan sebaik-baiknya," pungkas Anwar Sanusi. (Azwar)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sekjen Kemnaker: PNS Merupakan Bagian Penting dari Pilar Pembangunan NKRI

Trending Now

Iklan