Bangkinang. Wartapembaruan.co.id - Personil Sat Binmas Polres Kampar laksanakan imbauan vaksinasi covid-19 untuk lansia dan anak-anak, Selasa (15/03/22), sekira pukul 11.00 WIB, di SMAN 002 Bangkinang, kecamatan Bangkinang, kabupaten Kampar.Adapun personil Sat Binmas Polres Kampar yang turun langsung melaksanakan sosialisasi imbauan vaksinasi ini, diantaranya, Ipda Doody, Aiptu Suhendra, Aiptu Ray Fatma, Aipda Muhammad Nashri, SH, Bripka Angga Aria Putra, Bripka Ansye, dan Brigadir Marta.
Dalam kegiatan ini, personil Sat Binmas Polres Kampar mengimbau para lansia dan anak-anak untuk melaksanakan vaksinasi dosis 1, 2 dan 3 (Booster), guna pencegahan dan pengendalian pandemi covid-19, serta mendukung percepatan terbentuknya kekebalan comunal (herd immunity) dimasa pandemi.
Kapores Kampar, AKBP. Rido Purba, SIK, MH melalui Kasat Binmas Polres Kampar, AKP. Handono mengatakan, kegiatan imbauan vaksinasi ini gencar dilaksanakan Sat Binmas Polres Kampar sebagai upaya percepatan laju vaksinasi di wilayah hukum Polres Kampar.
"Diharapkan, dengan gencarnya imbauan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya vaksinasi untuk kesehatan dan membentuk herd imunity sehingga dapat membentengi diri dari penyebaran dan penularan covid-19," ujar Handono.
Selain menyampaikan imbauan vaksinasi, kata AKP. Handono, personil Sat Binmas juga rutin mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dimasa pandemi.
Juntak