Iklan

Babinsa Citamiang Hadiri Rapat Evaluasi dan Pendataan Capaian Vaksinasi

warta pembaruan
21 Maret 2022 | 4:52 PM WIB Last Updated 2022-03-21T09:52:33Z


Sukabumi, Wartapembaruan.co.id – Memaksimalkan pelaksanaan program vaksinasi, pemerintah Desa Citamiang Kecamatan Kadudampit mengadakan rapat evaluasi pelaksanaan program vaksinasi di desa Citamiang, bertempat di Desa Citamiang Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi, Senin (21/03/2022)

Dalam rapat tersebut dihadiri oleh Kapolsek Kadudampit, Kepala Desa Citamiang serta Unsur yang terkait.

Babinsa Citamiang Koramil 0607-09/Cisaat Kodim 0607/Kota Sukabumi, Peltu Elman Ginanjar dalam kesempatan tersebut menyampaikan, pihaknya terus mengajak memaksimalkan pelaksanaan program vaksinasi dengan mendata ulang capaian vaksinasi dan data masyarakat yang belum tervaksin

“mari kita maksimalkan kembali, data yang ada kita sesuaikan dengan keadaan nyata dilapangan, dan selanjutnya bagi masyarakat yang belum tervaksin agar sama-sama dihimbau dan diajak untuk segera mengikuti vaksin” tuturnya

Menurutnya, dengan adanya evaluasi untuk mendapatkan data Vaksinasi yang valid maka unsur terkait bisa mengambil langkah untuk memaksimalkan pencapaian target vaksinasi kepada masyarakat

“mari maksimalkan langkah dan upaya kita bersama dalam memaksimalkan capaian target vaksin, unsur-unsur terkait tetap saling berkoordinasi dan meningkatkan kerjasama yang baik sehingga kita bisa menyelasaikan program vaksin dengan waktu yang ada” harapnya

Lebih lanjut Kepala desa Citamiang juga menyampaikan, bahwa layanan Vaksinasi di Puskesmas dan titik pelayanan yang ada diDesa harus terus dilakukan sesuai stok Vaksin yang ada. (Ar/Andrian)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Babinsa Citamiang Hadiri Rapat Evaluasi dan Pendataan Capaian Vaksinasi

Trending Now

Iklan