Kota Tasikmalaya, Wartapembaruan.co.id -- Wakapolda Jawa Barat Brigjen Polisi Bariza Sulfi, S.I.K. meninjau pelaksanaan Gebyar Vaksinasi Merdeka Anak Usia 6 - 11 Tahun Yang dilaksanakan di Mapolsek Mangkubumi Polres Tasikmalaya Kota, Kamis siang (13/01/2022).
Wakapolda didampingi Pejabat Utama Polda Jabar mendarat di Lanud Wiriadinata disambut Danlanud, Dandim dan Kapolres serta PJU Polres Tasikmalaya Kota.
Saat meninjau pelaksanaan Gebyar Vaksinasi Merdeka Anak di Mapolsek Mangkubumi, Wakapolda menyapa anak peserta Vaksin dan para orang tua kemudian menyempatkan untuk memberikan hadiah doorprize sepeda kepada para pemenang.
Wakapolda Jabar Brigjen Bariza Sulfi, S.I.K. menuturkan bahwa Pencapaian Vaksin di Jabar hampir mencapai 80 persen, Polda Jabar dan Jajarannya akan terus membantu Pemerintah dalam menggencarkan Vaksinasi hingga ke Wilayah.
"Alhamdulillah Vaksinasi di Wilayah Jabar sudah hampir 80 persen, seluruh Jajaran Polres dalam beberapa hari ini telah melaksanakan Vaksinasi Anak Usia 6 - 11 tahun," ungkapnya.
Wakapolda juga menambahkan bahwa warga Kota Tasikmalaya sangat antusias mengikuti Vaksinasi dan berharap hal seperti ini terus dilaksanakan untuk mencapai target.
Sementara itu saat mendampingi kunjungan Wakapolda, Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan, SH., S.I.K., M.Si. menuturkan bahwa pihaknya merasa optimis target sebanyak 69.455 anak usia 6 - 11 tahun di Wilayah Kota Tasikmalaya dapat tercapai.
"Untuk pelaksanaan Vaksin hari ini, Alhamdulillah antusias anak dan orang tua serta dari pihak sekolah sangatlah tinggi, mudah-mudahan upaya untuk membentuk Herd Immunity agar pembelajaran tatap muka dapat terwujud seratus persen," tuturnya.
Kapolres juga menambahkan bahwa pihaknya akan terus menggencarkan Vaksinasi Anak-anak ini dengan memberikan Doorprize dan Hadiah atau Bingkisan buku serta alat tulis sebagai upaya menarik minat anak-anak untuk mengikuti Vaksinasi.
DEDE . KH