Iklan

Menaker Inginkan Sepak Bola Menjadi Profesi Masa Depan yang Menjanjikan

warta pembaruan
01 Desember 2021 | 9:28 AM WIB Last Updated 2021-12-01T02:28:52Z
Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menandatangani komitmen bersama dengan BPJS Ketenagakerjaan, Komite Eksekutif Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), dan Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) di Menara BNI Jakarta, Selasa (30/11/2021).

Penandatangan komitmen bersama ini untuk memberikan pelindungan ketenagakerjaan bagi pesepak bola dan atlet profesional, disaksikan Wakil Ketua DPR RI bidang Kokesra, Abdul Muhaimin Iskandar dan anggota Komisi X DPR RI, Saiful Huda.

Ida mengatakan, pesepak bola sama dengan profesi lainnya yang memiliki risiko cidera atau kecelakaan kerja mulai dari cidera ringan hingga berat, bahkan risiko kematian. Oleh karena itu, profesi sebagai pesepak bola juga sudah semestinya mendapatkan perlindungan jaminan sosial, mendapatkan strandar upah, dan perlindungan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

"Saya berharap dengan adanya komitmen bersama hari ini, pelindungan ketenagakerjaan bagi pemain sepak bola profesional akan lebih baik dan dapat meminimalisir permasalahan yang terjadi di industri sepak bola nasional," kata Ida Fauziyah.

Ida juga berharap, dengan adanya komitmen pelindungan ketenagakerjan  bagi profesi pesepak bola, ke depannya banyak orang yang menginginkan menjadi pesepak bola profesional.

"Kita ingin menjadikan sepak bola dan cabang olahraga lain sebagai profesi masa depan yang menjanjikan," pungkas Ida Fauziyah. (Azwar)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Menaker Inginkan Sepak Bola Menjadi Profesi Masa Depan yang Menjanjikan

Trending Now

Iklan