Wartapembaruan.id.Walikota Pagar Alam -- Alpian Maskoni menerima kunjungan kerja (Kunker) dari Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan beserta rombongan, dalam rangka study banding bertukar pikiran mengenai Visi dan Misi Program Pemkot masing-masing, bertempat di Ruang Rapat Besemah 1 Setdako Pagar Alam, Kamis (25/11/2021).
Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan beserta rombongan atas kunjungan silaturahmi ke Bumi Besemah Kota Pagar Alam.
Walikota menjelaskan potensi dan program Pemerintah Kota Pagar Alam yaitu potensi dibidang pariwisata alam gunung dempo yang menjadi salah satu destinasi tujuan wisatawan masyarakat sumsel pada khususnya, selain itu dibidang pertanian Pemkot menyediakan 2 juta stek (Sambung Pucuk) kopi untuk dapat meningkatkan hasil para petani kopi, selanjutnya dibidang UMKM Pemkot telah bekerjasama dengan perbankan dalam menyediakan KUR pinjaman bunga 0%, serta dibidang keagamaan, setiap tahunnya Pemkot Pagar Alam memberangkatkan Umroh gratis bagi 20 Ustad dan Ustazah guru pengajian.
Dalam mewujudkan visi dan misi tersebut, lanjutnya Walikota Alpian Maskoni, Pemerintah Kota Pagar Alam membuka kerjasama yang baik dengan Instansi Vertikal, Swasta dan Pemerintah Kabupaten/Kota khususnya Pemerintah Kota Bengkulu untuk saling bertukar ilmu, pengetahuan, teknologi, seni budaya, religi dan berbagai bidang lainnya.
“Semoga kunjungan ini akan menjadi media silaturahmi dan komunikasi yang positif serta menjadi momentum yang baik yang akan membawa kemaslahatan umat. Karena tanpa adanya kerjasama, tukar pikiran, saling bersinergi dan memberikan masukan maka tidak akan tahu kelemahan kita. Melalui kunker ini kita saling menguatkan dan saling menyempurnakan sehingga bisa diwujudkan kemajuan daerah kita masing-masing,” tutup Walikota.
Sementara itu, Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan dalam sambutannya menyampaikan keinginannya untuk belajar dan menjalin hubungan yang baik antara Pemkot Bengkulu dengan Pemkot Pagar Alam. “Kolaborasi dan sinergi menjadi satu hal yang tidak bisa terelakkan di zaman sekarang ini, maka kita harus memanfaatkannya untuk kebaikan," ungkapnya.DMS
Home
REGIONAL
Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni Terima Kunjungan Kerja Walikota Bengkulu H.Helmi Hasan
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id – Gedung-gedung megah itu dulu jadi simbol kejayaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun 2012. Namun ...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua PWI Sumatera Utara Farianda Putra Sinik memberikan apresisi dan pujian terhadap Kapolri Drs. Listyo Si...