Kubu Raya, Wartapembaruan.co.id - Kepala Staf Kodam XII/Tanjungpura Brigjen TNI Djauhari, S.E., M.M., mengikuti Rapat Paripurna TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-42 tahun 2021 secara virtual dari Ruang Rapat Puskodalopsdam XII/Tpr.
Rapat paripurna TMMD dipimpin oleh
Aster Kasad Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Sc., dari Markas Besar TNI AD, Jakarta. Rapat juga diikuti para Kasdam, Danrem, Kapendam, Kapenrem, Para Dandim, Bupati, Ketua DPRD dan Kepala Bappeda Kabupaten/Kota.
Aster Kasad Mayjen TNI Nurchahyanto menegaskan bahwa, ada beberapa catatan mengenai pelaksanaan TMMD TA. 2021 diantaranya, masih ada keterlambatan dalam penyelesaian kegiatan TMMD, hal ini disebabkan kurang matangnya perencanaan dari Dansatgas khususnya dalam hal antisipasi cuaca dan pengadaan material.
Yang kedua adalah masih adanya pengalihan sasaran menjelang dimulainya TMMD, untuk mengantisipasi hal tersebut, Dansatgas harus intensif berkoordinasi dengan Pemda sehingga apabila terjadi pengalihan sasaran dapat dilakukan sedini mungkin.
Ketiga masih terjadi prajurit satgas TMMD yang menjadi korban (meninggal dunia) karena kecelakaan, untuk itu perlu adanya pengawasan yang ketat dari Dansatgas terhadap prajurit yang terlibat dalam Satgas TMMD," tegas Aster Kasad selaku Pati Perencana PJO TMMD.
Aster Kasad mengucapkan terima kasih atas sinergi yang ada saat ini antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah, Kementerian dan Lembaga Non Kementerian serta stake holder lainnya dalam penyelenggaraan TMMD ini.
"Untuk tahun 2022 kita masih menyelenggarakan TMMD ke 113, 114 dan 115, sehingga sinergitas itu perlu dipertahankan dan ditingkatkan," harap Aster Kasad. (Pendam XII/Tpr)
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id – Gedung-gedung megah itu dulu jadi simbol kejayaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun 2012. Namun ...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua PWI Sumatera Utara Farianda Putra Sinik memberikan apresisi dan pujian terhadap Kapolri Drs. Listyo Si...