PEKALONGAN, Wartapembaruan.co.id - Guna meningkatkan kewaspadaan terhadap pengamanan Mako, anggota Propam Polres Pekalongan melaksanakan pengecekan kesiapsiagaan personil saat melaksanakan piket jaga.
Dalam kegiatan tersebut anggota propam melaksanakan pengecekan dan pengawasan anggota yang bertugas piket penjagaan mako, dan piket fungsi. Pengecekan tersebut bertujuan untuk mengetahui kesiapan dan meningkatkan disiplin anggota yang melaksanakan tugas dan piket fungsi, sehingga dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dapat maksimal.
Kapolres Pekalongan Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., melalui melalui PS.Kasi Humas Ipda Heru Santoso, S.H., mengatakan, kegiatan ini sudah menjadi kegiatan rutin yang dilakukan Propam sehingga kedepannya personil bisa melaksanakan tugas-tugas Kepolisian dengan penuh rasa tanggungjawab dan disiplin tinggi.
Tak lupa pula, anggota Propam selalu mengingatkan kepada petugas yang melaksanakan piket jaga mako agar tetap waspada menyikapi perkembangan situasi di lingkungan tugas serta amati setiap pengunjung yang mencurigakan dan saling bersinergi dengan anggota Piket lainnya untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif.
“Kendaraan R4 yang memasuki mako Polres diwajibkan membuka kaca pintu, agar memudahkan siapa pengunjung dan paling penting setiap tamu yang masuk di periksa identitas dan pemeriksaan tas maupun ransel dan membuka jaket dan topi,” ujar Ipda Heru. (*)
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Tanjungpinang: Wartapembaruan.co.id -- Terkait Perobohan Hotel Purajaya Beach Batam, Lembaga Adat Melayu Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) me...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Belasan ruko dan kedai di sepanjang Jalan Cakung, Jakarta Timur atau tepatnya sisi tol timur Pulo Gebang, d...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Ketua Umum KONI Provinsi Jambi Budi Setiawan memimpin langsung Rapat Koordinasi persiapan Rapat Kerja Provinsi...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id -- BENNY Jozua Mamoto, pecinta burung hantu mendapat kesempatan untuk diuji sebagai calon Dewan Pengawas (De...