PEKALONGAN, Wartapembaruan.co.id -- Puluhan anggota Polres Pekalongan dikejutkan dengan operasi penegakan ketertiban dan kedisiplinan (gaktiplin) mendadak yang dilakukan oleh Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) di halaman Mapolres Pekalongan usai pelaksanaan apel pagi tadi, Rabu (13/10/2021).
Wakapolres Pekalongan Kompol I Ketut Tutut, S.H. langsung memimpin gaktiblin tersebut. Ia dan anggota Propam Polres Pekalongan memeriksa kerapian masing-masing anggota Polres Pekalongan. Mulai dari kerapian pakaian, sepatu, rambut dan kelengkapan surat-surat masing-masing anggota yang mengikuti apel.
Hasilnya, ada sejumlah anggota yang terjaring dalam sidak ini. Mereka yang terjaring melakukan sejumlah pelanggaran. Mulai tidak rapi dan bersih dalam pakaian ataupun rambutnya. Bagi anggota yang melanggar kerapian pakaian, diminta untuk segera dirapikan.
Sedangkan bagi anggota yang tidak rapi rambut langsung dipotong di lapangan apel. Mereka dirapikan langsung oleh anggota Propam dan nantinya akan dirapikan kembali oleh bersangkutan.
Wakapolres menyebut ini sudah masuk dalam aturan dan ketentuan anggota Polri. Jadi, memang sudah menjadi sebuah kewajiban anggota Polri untuk mematuhi aturan dan ketentuan yang ada terkait kerapian dalam berpakaian dan berpenampilan.
"Ada yang tak rapi rambutnya langsung kami potong, dan kami berikan peringatan. Kalau sampai diulangi lagi, sanksinya akan lebih dari ini," pungkasnya.
Kompol I Ketut Tutut mengungkapkan, sesuai peraturan bagi anggota yang memakai pakaian dinas harus rapi penampilan mulai rambut dan pakainnya. Pemotongan rambut ini lanjunya, juga sebagai salah satu upaya penegakan disiplin anggota. Harapannya, kedepan tidak ada lagi anggota yang berambut panjang saat memakai pakaian dinas. (*)
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Seperti halnya pribahasa "Sedia Payung Sebelum Hujan" mengajarkan kita untuk selalu mempersiapkan se...
-
Pagar Alam, Wartapembaruan.co.id ~ KOMJEN POL (Purn) Susno Duadji, S.H, M.Sc hadiri pengajian di rumah bengkel di Tanjung cermin Pagar Alam...
-
Palu, Wartapembaruan.co.id – Ketua Umum DPP Pelita Prabu, Tommy, bersama jajaran pengurus dan perwakilan BRP juga Ketua Umum Prabu Center 0...
-
Operasi Rutin Gabungan Polri,Dishub dan TNI "Lintas Jaya" Di Jakarta Timur Jakarta,Wartapembaruan.co.id - Dirlantas Polda Metro J...