KENDAL, Wartapembaruan.co.id - Polres Kendal kembali melaksanakan vaksinasi malam guna mendukung program vaksinasi dari pemerintah dengan menggelar vaksin malam di Aula Balaidesa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal, Rabu (6/10/2021).
Dalam kegiatan itu, setidaknya ada 290 orang diberikan vaksinasi.
Kapolsek Brangsong AKP Slamet Mustamto SH MH didampingi Kabag Log Polres Kendal AKP Amin Supangat SH MM meninjau langsung vaksinasi malam di Aula Balaidesa Kertomulyo Kecamatan Brangsong.
Kabag Log Polres Kendal AKP Amin Supangat mengatakan, "Vaksinasi malam kita lakukan guna mempercepat vaksinasi dan menekan angka penyebaran Covid-19 di Kecamatan Brangsong wilayah hukum Polsek Brangsong.
“Kegiatan gerai vaksin ini dalam rangka mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi, agar terciptanya Herd Immunity dan menekan penyebaran Covid-19,” ujar AKP Amin Supangat.
Dia pun meminta pada masyarakat untuk bersama-sama berkolaborasi bersama dengan Polri-TNI, dan Pemerintah Kabupaten Kendal dalam mengentaskan pandemi itu. Caranya, dengan mendatangi tempat-tempat vaksin yang tersedia.
Sementara itu Kapolsek Brangsong AKP Slamet Mustamto mengatakan, vaksinasi tersebut bertujuan untuk mempercepat program vaksinasi Covid-19 pada masyarakat sesuai arahan dari Kapolres Kendal, AKBP Yanuar Ariefianto agar semua Polsek jajaran berperan untuk mendukung program pemerintah dalam mempercepat program vaksinasi di Kabupaten Kendal.
”Sebanyak 290 vaksin dosis pertama disediakan dan akan terus dilaksanakan secara bertahap,” ujar AKP Slamet.
Lebih lanjut AKP Slamet menyampaikan kegiatan vaksinasi ini sengaja dilakukan sore sampai malam hari untuk mengakomodir masyarakat yang baru selesai bekerja atau berdagang yang memiliki waktu di sore atau malam hari.
“Kami mengimbau agar masyarakat tidak takut untuk melakukan vaksinasi, semua ditangani oleh petugas dari nakes Polres Kendal, kami ingin masyarakat terlindungi dengan vaksinasi tersebut, semakin banyak yang divaksinasi diharapkan dapat mewujudkan Herd Immunity di wilayah Kabupaten Kendal", tandasnya. (*)
Home
REGIONAL
Percepat Vaksinasi Agar Tercipta Herd Immunity, Polres Kendal Kembali Gelar Vaksinasi Malam
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Belasan ruko dan kedai di sepanjang Jalan Cakung, Jakarta Timur atau tepatnya sisi tol timur Pulo Gebang, d...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Ketua Umum KONI Provinsi Jambi Budi Setiawan memimpin langsung Rapat Koordinasi persiapan Rapat Kerja Provinsi...
-
Bungo, Wartapembaruan.co.id - Kodim 0416/Bute Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah, secara sederhana bersama Ustadz Saridam, S. ...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Seperti halnya pribahasa "Sedia Payung Sebelum Hujan" mengajarkan kita untuk selalu mempersiapkan se...