PEKALONGAN, Wartapembaruan.co.id - Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., bersama Kasat Lantas AKP Harman Rumenegge Sitorus, S.I.K., M.M., dan Kapolsek Kajen Iptu Isnovim CH, S,.H., M.H meninjau pelaksanaan vaksinasi di Kantar Balai Desa Gandarum Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, Jum’at (15/10/2021).
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Pekalongan mengatakan, bahwa vaksinasi ini merupakan salah satu strategi dalam rangka mempercepat tercapainya herd immunity untuk menekan angka penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Pekalongan.
“Jadi, pemantauan ini untuk memberikan dukungan serta motivasi kepada tenaga vaksinator yang bertugas serta memastikan pelaksanaan vaksinasi berjalan dengan aman dan lancar. Sehingga masyarakat yang akan di suntik vaksin merasa nyaman,” tutur AKBP Arief.
AKBP Arief pun meminta kepada masyarakat, meski sudah divaksin agar masyarakat tetap waspada terhadap Covid-19 dengan selalu menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dalam beraktivitas sehari-hari.
“Selalu terapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas sehari-hari walaupun sudah divaksin dan saya berharap vaksinasi Covid-19 ini cepat tuntas, sehingga masyarakat menjadi lebih sehat, kegiatan kembali normal, dan tentunya ekonomi masyarakat bangkit kembali,” pungkas Kapolres. (*)
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Kebersamaan dan kekompakan warga Kelurahan Gunung Sahari Selatan kembali terlihat dalam sebuah acara silatu...
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id – Gedung-gedung megah itu dulu jadi simbol kejayaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun 2012. Namun ...