Puncak Jaya, Wartapembaruan.co.id - Dalam rangka menjalin silahturahmi serta mendukung ketahanan pangan di masa pandemi virus corona, Kepolisian Resor Puncak Jaya melalui Sat Binmas Polres Puncak Jaya menggelar kegiatan sambang kamtibmas terhadap masyarakat Kampung Lunggwineri Distrik Pagaleme Kabupaten Puncak Jaya, Kamis (7/10/2021).
Dalam pelaksanaan kegiatan sambang kamtibmas yang dipimpin oleh KBO Sat Binmas Polres Puncak Jaya Aipda Obeth Rante bersama 5 (lima) personel Sat Binmas Polres Puncak Jaya pagi tadi, selain memberikan imbauan-imbauan kamtibmas kepada tokoh masyarakat maupun tokoh pemuda, para personel juga memberikan bantuan bibit jagung guna mendukung ketahanan pangan.
Kapolres Puncak Jaya Kompol Ridwan, SH MH melalui Kaur Bin Ops Sat Binmas Polres Puncak Jaya Aipda Obeth Rante mengatakan bahwa saat ini marilah kita berpegang tangan dan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban terutamanya di Kampung Lunggwineri ini.
Lanjut Aipda Obeth Rante, Puji Tuhan sampai dengan saat ini situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Puncak Jaya terlebih khusus di Kampung Lunggwineri terus aman dan kondusif, ini semua tidak terlepas dari peran seluruh masyarakat maupun para tokoh-tokoh yang turut menjaga keamanan di wilayahnya.
"Kami juga mengharapkan agar silahturahmi dan hubungan baik yang sudah terjalin ini agar terus dijaga sehingga kerjasama yang ada antara pihak kepolisian dengan masyarakat Kampung Lunggwineri terus berjalan dengan baik," terang KBO Binmas Polres Puncak Jaya.
Diakhir kegiatan sambang kamtibmas yang dilaksanakan di halaman Balai Desa Kampung Lunggwineri pagi tadi, para personel Sat Binmas Polres Puncak Jaya memberikan bantuan berupa bibit kepada masyarakat Kampung Lunggwineri. (*)
Home
REGIONAL
Dukung Ketahanan Pangan, Sat Binmas Polres Puncak Jaya Berikan Bantuan Bibit Jagung kepada Masyarakat Lunggwineri
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Seperti halnya pribahasa "Sedia Payung Sebelum Hujan" mengajarkan kita untuk selalu mempersiapkan se...
-
Pagar Alam, Wartapembaruan.co.id ~ KOMJEN POL (Purn) Susno Duadji, S.H, M.Sc hadiri pengajian di rumah bengkel di Tanjung cermin Pagar Alam...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Kuasa hukum Theresia Handayani, Anrico Pasaribu, ST., SH., dan Danyel Simamora, SH., dari kantor hukum Anri...
-
Bungo, Wartapembaruan.co.id - Kodim 0416/Bute Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah, secara sederhana bersama Ustadz Saridam, S. ...