Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Anwar Sanusi, menyatakan bahwa lembaganya telah melakukan penguatan terhadap program Sembilan Lompatan Besar.
“Sembilan lompatan besar ini kita sudah kuatkan dalam dokumen Renstra (Rencana Strategis),” kata Anwar saat memimpin Focus Group Discussion (FGD) Sembilan Lompatan Kementerian Ketenagakerjaan secara virtual, Selasa (14/9/2021).
Selain Renstra, menurut Anwar, Kemnaker juga akan mengeluarkan Keputusan Menteri terkait Sembilan Lompatan Besar dan unit-unit yang bertanggungjawab terhadap program tersebut.
“Keputusan Menteri ini untuk mengawal Sembilan Lompatan Besar Kemnaker. Yang pasti kita terus melakukan penguatan sebagaimana arahan dari Bu Menaker Ida Fauziyah," ujaringan Azwar.
Anwar menambahkan, dalam mendukung terlaksananya agenda Sembilan Lompatan Besar, potensi dan sumber daya yang ada di Kemnaker, seperti SDM dan kelembagaan harus dikelola dengan baik.
"Sumber daya ini misalnya bagaimana kita menata kelembagaan yang ada di Kementerian Ketenagakerjaan. Artinya kita sudah melakukan pembenahan dari sisi kelembagaannya," tutur Anwar.
Sebagaimana diketahui, program sembilan lompatan besar tersebut, yaitu transformasi BLK; link and match ketenagakerjaan; transformasi program perluasan kesempatan kerja; pengembangan talenta muda; perluasan pasar kerja luar negeri; visi baru hubungan industrial; reformasi pengawasan; ekosistem digital SIAPKerja; dan reformasi birokrasi.
Sembilan Lompatan Besar ini guna merespons berbagai perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam sistem digitalisasi, termasuk perkembangan dan kemajuan yang berimplikasi atau mempunyai keterkaitan terhadap dunia ketenagakerjaan. (Azwar)
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Tanjungpinang: Wartapembaruan.co.id -- Terkait Perobohan Hotel Purajaya Beach Batam, Lembaga Adat Melayu Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) me...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Belasan ruko dan kedai di sepanjang Jalan Cakung, Jakarta Timur atau tepatnya sisi tol timur Pulo Gebang, d...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Ketua Umum KONI Provinsi Jambi Budi Setiawan memimpin langsung Rapat Koordinasi persiapan Rapat Kerja Provinsi...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id -- BENNY Jozua Mamoto, pecinta burung hantu mendapat kesempatan untuk diuji sebagai calon Dewan Pengawas (De...