Medan, Wartapembaruan.co.id -- Dalam mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban, Rutan Perempuan Kelas II A Medan menggelar simulasi pencegahan dan penanganan huru hara, di lingkungan depan Rutan, Jumat pagi (24/092021)..
Kegiatan yang diikuti Kepala Rutan Perempuan Medan, Ema Puspita Bc.IP, S.Pd, MH, melibatkan pejabat struktural dan pegawai khususnya bagian keamanan.
Kegiatan yang dilaksanakan ini juga bekerja sama dengan Koramil 06 Medan Sunggal, dengan rangkaian kegiatan Pelatihan Baris-Berbaris dan Pelatihan Perlindungan Diri Pegawai serta Pelatihan Penanggulangan Gangguan Kamtib.
Kepala Rutan Perempuan Klas IIA Medan Ema Puspita mengungkapkan latihan yang dilakukan bersama dengan Koramil 06 Medan Sunggal itu juga merupakan sebagsi tindaklanjut Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) dalam mengantisipasi terjadinya huru-hara di lingkungan Lapas/Rutan.
"Selain untuk meningkatkan kesiapan petugas dalam melindungi diri apabila terjadi hal-hal gangguan keamanan dan ketertiban yang pastinya kita semua tidak harapkan, pelatihan ini juga harus kita laksanakan sebagai tindak lanjut dari perintah Dirjenpas dalam upaya deteksi ini. Maka dari itu, diharapkan seluruhnya untuk mengikuti kegiatan dengan serius," tegas Ema.
Adapun kegiatan pelatihan ini juga menjadi tanggungjawab dalam pekerjaan sebagai petugas Lapas/Rutan.(AViD)
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Pagar Alam, Wartapembaruan.co.id ~ KOMJEN POL (Purn) Susno Duadji, S.H, M.Sc hadiri pengajian di rumah bengkel di Tanjung cermin Pagar Alam...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Seperti halnya pribahasa "Sedia Payung Sebelum Hujan" mengajarkan kita untuk selalu mempersiapkan se...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Kuasa hukum Theresia Handayani, Anrico Pasaribu, ST., SH., dan Danyel Simamora, SH., dari kantor hukum Anri...
-
Bungo, Wartapembaruan.co.id - Kodim 0416/Bute Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah, secara sederhana bersama Ustadz Saridam, S. ...