Medan, Wartapembaruan.co.id -- Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI Ke 76 Tahun, Polsek Medan Timur menggelar vaksinasi Covid-19, di Gedung Mal Centre Point Medan, Jumat (13/8/2021).
Kapolsek Medan Timur Kompol M Arifin mengatakan, pihaknya melaksanakan vaksin merdeka kepada masyarakat umum dalam rangka HUT RI ke 76 tahun. "Kita menjalankan tugas untuk melaksanakan vaksin merdeka dalam rangka HUT RI," sebut dia disela-sela vaksinasi Covid-19 jenis sinovac tersebut.
Dia menyebutkan, pelaksanaan vaksinasi dosis pertama ini berjumlah 360 dosis. "Ya ini vaksin dosis pertama," jelas dia.
Ia sendiri melihat masyarakat sangat antusias untuk mengikuti vaksinasi Covid-19. "Memang ini sangat terbatas, bagi masyarakat yang tidak sempat mendaftar, terpaksa kita suruh pulang ke rumah karena menghindari kerumunan. Kita juga rencananya akan mengusulkan kepada pimpinan untuk menambah dosis karena antusias warga sangat tinggi," ujar dia.
Arifin mengimbau kepada masyarakat yang sudah menjalani vaksin Covid-19 tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes). "Tetap yang diutamakan prokes berupa pakai masker, rajin cuci tangan, hindari kerumunan dan jaga jarak," terangnya.
Dari pantauan, sejumlah warga antre melakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu sebelum divaksin. Warga yang hadir tampak menggunakan masker dan saling menjaga jarak.
Terpantau tidak ada kerumunan di sekitar lokasi. Semua antre menanti giliran petugas vaksinasi melakukan pengecekan suhu tubuh serta tekanan darah.
Di bagian ruang tunggu tampak kursi-kursi bagi para peserta vaksinasi sudah diatur agar tidak saling berdekatan. Selain itu, di bagian meja registrasi peserta juga tidak tampak ada antrean yang menumpuk.
Seorang warga bernama Marlina, mengaku berterima kasih kepada Polri khususnya Polsek Medan Timur yang telah memfasilitasi untuk vaksin Covid-19. "Ya senang sudah divaksin. Semoga pandemi Covid-19 ini cepat berlalu," ujar dia.
Sementara warga lainnya, Habib juga mengucap Terima kasih karena telah menjalani vaksin dosis pertama. "Alhamdulillah sudah divaksin dan tetap jaga kesehatan," ujar dia. (AViD/r)
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Belasan ruko dan kedai di sepanjang Jalan Cakung, Jakarta Timur atau tepatnya sisi tol timur Pulo Gebang, d...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Ketua Umum KONI Provinsi Jambi Budi Setiawan memimpin langsung Rapat Koordinasi persiapan Rapat Kerja Provinsi...
-
Bungo, Wartapembaruan.co.id - Kodim 0416/Bute Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah, secara sederhana bersama Ustadz Saridam, S. ...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Seperti halnya pribahasa "Sedia Payung Sebelum Hujan" mengajarkan kita untuk selalu mempersiapkan se...