Muaro Jambi ,Wartapembaruan.co.id - Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo, SIk meninjau langsung jalannya Vaksinasi massal yang digelar di Universitas Islam Negeri Sultan Thaha Saifuddin (UIN STS) Jambi, Sabtu, (14/8/21).
Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut, civitas akademika UIN STS dan warga tetap mengikuti protokol kesehatan, dengan mengikuti tahap demi tahap proses jalannya vaksinasi menggunakan masker serta menjaga jarak.
Kapolda Jambi Irjen Pol A. Rachmad Wibowo, SIk menyebutkan, hari ini kita Polda Jambi menggelar vaksinasi di dua tempat, yaitu UIN STS Jambi, dan Mako Polairud Polda Jambi di Pasar Angso Duo hari ketiga.
" Untuk total di dua tempat tersebut kita telah memvaksinasi sebanyak 2.671 orang, menggunakan vaksin sinovac," ujar Jenderal Bintang Dua tersebut.
Dijelaskan Kapolda, di Mako Ditpolair Pasar Angso Duo, Kota Jambi jumlah yang divaksin sebanyak 1.173 orang, Dosis 1 sebanyak 855 orang dan Dosis 2 sebanyak 318 orang.
Sedangkan untuk di Aula UIN STS-Mendalo, jumlah yang divaksin sebanyak 1498 orang,menggunakan Dosis 1 sebanyak 1101 orang dan Dosis 2 sebanyak 397 orang.
Irjen Pol A Rachmad Wibowo menyebutkan bahwa, kita akan terus melakukan vaksinasi kepada masyarakat, baik yang belum di vaksin maupun vaksin kedua, pungkasnya. (kt)
Home
BERITA TNI POLRI
Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo Meninjau Langsung Pelaksanaan Vaksinasi Di UIN STS
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id – Gedung-gedung megah itu dulu jadi simbol kejayaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun 2012. Namun ...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Kebersamaan dan kekompakan warga Kelurahan Gunung Sahari Selatan kembali terlihat dalam sebuah acara silatu...