Lhokseumawe, Wartapembaruan.co.id - Masyarakat di Aceh antusias untuk vaksin. Mereka berbondong-bondong mendatangi tempat vaksinasi salah satunya yakni Gerai Vaksinasi Presisi Polri yang dibuka Kapolda Aceh diseluruh wilayah provinsi.
Dihari memperingati Bhayangkara ke -75 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021 ini, Warga pun memenuhi tempat itu yang dibuka di Klinik Polres Lhokseumawe. Mereka antre dengan protokol kesehatan menunggu divaksin.
Salah satu warga asal Lhokseumawe yang juga Tokoh Muda Aceh, Yusri Kasim, kepada media mengatakan Apresiasinya dan Bangganya kepada Polda Aceh di Hari Bhayangkara ke -75. Karena kerja kerasnya masyarakat Aceh mulai sadar akan pentingnya vaksinasi sebagai bentuk Percepatan Penanganan Covid -19 untuk Masyarakat Sehat Dan Pemulihan Ekonomi Nasional menuju Indonesia Maju.
" Jak Geutanyoe Vaksin. Vaksin Gratis cukup membawa ktp serta surat domisili. Vaksinasi Covid-19 bertujuan untuk menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity), meningkatkan kesehatan masyarakat, demi pemulihan Ekonomi Nasional menuju Indonesia Maju Apresiasi dan Bangga terhadap pencapaian Polri atas kerja keras dalam mensosialisasikan vaksinasi kepada masyarakat ".
Alumni Lemhanas RI, Yusri, menambahkan, Tanpa wajib kesulitan mengurus surat domisili kini vaksinasi dapat segera dilakukan di gerai vaksin yang disajikan oleh polri hanya bersama mempunyai KTP
" Ayo vaksinasi, vaksin aman & halal. Jika merasa ragu, tentang status kesehatan. Tidak ada salahnya memeriksakan diri untuk medical check up. Pastikan juga dalam keadaan cukup tidur, sehari sebelum vaksinasi. Tak lupa sarapan" terangnya.
Vaksinasi merupakan salah satu upaya Polda Aceh dalam penanganan Covid-19
" Terimakasih Bapak Kapolda Aceh beserta jajaran telah memberi ruang utk Vaksinasi Massal di Klinik Polri Lhokseumawe hari ini dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75 Tahun 2021 " tutup Yusri.
Sebagaimana diketahui, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan seluruh jajaran kepolisian daerah, resor, dan sektor mendirikan gerai "Vaksin Presisi" untuk masyarakat. (**/MI)
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Pagar Alam, Wartapembaruan.co.id ~ KOMJEN POL (Purn) Susno Duadji, S.H, M.Sc hadiri pengajian di rumah bengkel di Tanjung cermin Pagar Alam...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Seperti halnya pribahasa "Sedia Payung Sebelum Hujan" mengajarkan kita untuk selalu mempersiapkan se...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Kuasa hukum Theresia Handayani, Anrico Pasaribu, ST., SH., dan Danyel Simamora, SH., dari kantor hukum Anri...
-
Bungo, Wartapembaruan.co.id - Kodim 0416/Bute Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah, secara sederhana bersama Ustadz Saridam, S. ...