Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Juandi alias Aciok sangat terkejut ketika mengetahui salah satu akun memposting fotonya di grup Facebook 'Gao Gao Xiau Xiau', Jumat (7/5/21) dengan disertai narasi yang sangat merugikan nama baiknya.
Juandi menyebut bahwa dia tidak mengenal akun FB dengan nama 'Denita Din' tersebut.
"Saya tidak kenal siapa pemilik akun itu, kalau diliat akun itu kayanya akun palsu," kata Juandi, melalui siaran pers, Sabtu (8/5/21).
Tidak ingin memperpanjang masalah, Juandi berharap agar siapapun yang membuat postingan tersebut untuk segera menghapus, karena hal tersebut menurutnya sudah berlebihan.
"Siapapun dia dan apapun alasannya, saya cuma pengen postingan itu dihapus, karena jelas-jelas sudah bikin sakit hati, semoga dengan adanya berita ini sipembuat sadar kalau apa yang dia lakukan itu salah," ujarnya.
"Saya menunggu 1x24 jam untuk segera menghapus postingan tersebut, atau permasalahan ini akan benar-benar dibawa ke ranah hukum," tegasnya.
Terakhir, dia juga berharap kepada mantan istrinya yang diduga ikut memberikan komentar pada postingan tersebut untuk tidak ikut memperkeruh suasana.
"Anehnya dipostingan itu ada mantan istri saya komentar, tapi saya tidak mau menuduh, karena hari ini kan banyak kejadian akun di hack atau bagaimana, yang pasti saya cuma berharap postingan itu segera dihapus, karena jelas-jelas mencemarkan nama baik," pungkasnya.
Sebagai informasi, akun FB 'Denita Din' membuat postingan di grup 'Gao Gao Xiau Xiau' pada Jumat (7/5/21) dengan narasi sebagai berikut:
"Hati" sama buaya ini.
Orang nempawah.
Sudah nikah 2x.
Istri ke2 dicampakkan setelah anaknya lahir.
Setelah itu cari mangsa lain.
Teman saya sudah jadi korbannya.
Nama fbnya kenzo rafael."
Postingan yang juga memuat foto Juandi tersebut hingga saat ini sudah mendapat respon 40 kali dengan 105 Komentar dan 2 kali dibagikan.
Home
BERITA UTAMA
Ada Akun FB yang Menjelekkan dan Memposting Foto Dirinya, Juandi alias Aciok Akan Lapor Pihak Berwajib
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Kebersamaan dan kekompakan warga Kelurahan Gunung Sahari Selatan kembali terlihat dalam sebuah acara silatu...
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id – Gedung-gedung megah itu dulu jadi simbol kejayaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun 2012. Namun ...