Tolikara, Wartapembaruan.co.id – Vaksinasi tahap I bagi tenaga kesehatan (nakes) bertempat di RSUD Karubaga dihadiri langsung oleh Wakapolres Tolikara mendampingi Kadin Kesehatan Alsen Genongga, M.kes. Kamis (04/03)
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Kasat Binmas Iptu Widada, Paur Humas Aiptu Kasrim S.E serta anggota Bhabinkamtibmas Polres Tolikara.
Pada kesempatan pertama Dirut RSUD Karubaga melakukan vaksinasi perdana dan selanjutnya disusul oleh Tenaga keshatan (Nakes) lainnya, disaksikan langsung oleh Kadin Kesehatan beserta Wakapolres Tolikara.
“Ini adalah vaksinasi yang diwajibkan bagi tenaga kesehatan dan kami tetap mentaati aturan dari kementrian kesehatan bahwa melakukan vaksinasi ini dengan 4 meja tahapan vaksinasi dan pelaporan dilakukan secara berjenjang,” ucap Dirut RSUD Karubaga Dr. Delwien E. Jacop.
Kadin Kesehatan Alsen Genongga, M.kes saat dikonfirmasi mengatakan bahwa “diharapkan kepada tenaga kesehatan agar tetap semangat untuk mengsukseskan vaksinasi kepada para tenaga kesehatan, dan setelah itu akan dilanjutkan dengan para pelayan publik serta lansia termasuk TNI/Polri.
Kemudian pada kesempatan yang sama Wakapolres Tolikara mengemukakan kami TNI/POLRI siap mengsukseskan jalannya program vaksinasi, dimulai dari pendistribusian vaksin hingga pelaksanaan vaksinasi dilapangan akan di kawal terus oleh bhabinkamtibmas serta babinsa.
(*)
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id – Gedung-gedung megah itu dulu jadi simbol kejayaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun 2012. Namun ...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua PWI Sumatera Utara Farianda Putra Sinik memberikan apresisi dan pujian terhadap Kapolri Drs. Listyo Si...