Iklan

Pgs Kapendam I/BB: TMMD Kodim 0319/Mentawai Bukti TNI Hadir untuk Rakyat

warta pembaruan
07 Maret 2021 | 6:38 PM WIB Last Updated 2021-03-07T15:47:01Z
Medan, Wartapembaruan.co.id—Pengerjaan sasaran fisik dan non fisik TMMD ke-110 Kodim 0319/Mentawai TA 2021 di Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kabupaten Mentawai, Provinsi Sumatera Barat, terus dirampungkan. 

Diharapkan, pembangunan sarana dan prasarana infrastruktur pedesaan ini tidak saja semakin meningkatkan kesejahteraan warga, tetapi juga mampu membangun kemandirian warga untuk kehidupan lebih baik ke depannya.

Hal ini disampaikan Pgs Kepala Penerangan Kodam I/Bukit Barisan (Pgs Kapendam I/BB), Letkol Inf Robinson Tallupadang dari Media Centre Pendam I/BB di Medan, Minggu (7/3/2021).

Pgs Kapendam menjelaskan, pembangunan jalan sepanjang 5 Km dengan lebar 10 meter disertai pembangunan parit kiri-kanan selebar 1 meter, renovasi lima unit RTLH dan empat rumah ibadah sebagai kegiatan sasaran fisik yang dikerjakan Satgas TMMD ke-110 Kodim 0319/Mentawai, menjadi bukti bahwa TNI selalu hadir untuk membantu rakyat dalam mengatasi kesulitannya di manapun berada.

Karena itu, Letkol Robinson optimistis bahwa selesainya pembangunan sarana dan prasarana infrastruktur itu, maka arus transfortasi barang dan orang akan semakin lancar, sehingga kesejahteraan warga juga ikut meningkat.

Begitu juga dengan renovasi dua unit masjid dan dua unit gereja, diyakini Letkol Robinson akan semakin memudahkan warga dalam beribadah dan membangun toleransi beragama di antara sesama anak bangsa.

"Waktu sebulan yang dilalui personel Satgas TMMD dengan warga masyarakat di lokasi sasaran fisik, menjadi sarana pembuktian bahwa TNI memang berjuang untuk Rakyat, mengabdi hanya kepada Rakyat, dan suatu saat akan kembali kepada Rakyat," ungkap Letkol Robinson.

Letkol Robinson menguraikan, karya bakti personel Satgas TMMD yang kini terus merampungkan target sasaran fisik, tidak semata untuk membantu pemerintah dalam mempercepat pemerataan pembangunan di wilayah tertinggal, terbelakang, dan terpencil, tetapi juga sebagai penghayatan serta implementasi dari Delapan Wajib TNI.

"Jati diri Prajurit TNI itu adalah Tentara Rakyat dan Tentara Pejuang. Oleh sebab itu, Prajurit TNI tidak akan pernah merasa lelah untuk memberikan darma bakti dan karya terbaiknya kepada Rakyat. Karena sejatinya, Prajurit itu memang dibentuk hanya untuk mengatasi kesulitan Rakyat di sekelilingnya," pungkas Robinson. (Novian Harhara)

Sumber: Pendam I/BB
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pgs Kapendam I/BB: TMMD Kodim 0319/Mentawai Bukti TNI Hadir untuk Rakyat

Trending Now

Iklan